Tim penyelamat gabungan menyisir Sungai Mendalam untuk mencari seorang warga yang dilaporkan tenggelam saat mandi di bagian sungai itu di Desa Tanjung Karang, Kecamatan Putussibau Utara, Kabupaten Kapuas Hulu, Provinsi Kalimantan Barat.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kapuas Hulu Gunawan di Putussibau, Selasa, menyampaikan bahwa upaya untuk mencari Martha Idau (52) di Sungai Mendalam sempat terkendala karena debit air sungai meningkat dan air dalam keadaan keruh. 

Martha Idau dilaporkan tenggelam saat mandi di Sungai Mendalam pada Senin (23/1) sekitar pukul 13.00 WIB.

BPBD Kapuas Hulu, TNI, Polri, dan Satuan Polisi Pamong Praja kemudian mengerahkan petugas untuk menemukan Martha dengan dukungan dari sukarelawan dan warga setempat.

Gunawan meminta tim penyelamat mengutamakan keselamatan dalam upaya untuk menemukan warga yang dilaporkan tenggelam di Sungai Mendalam.

Dia juga mengimbau warga untuk berhati-hati saat beraktivitas di sungai, terutama warga yang membawa anak-anak.

Baca juga: Seorang warga Kapuas Hulu dikabarkan tenggelam di sungai Mendalam

Baca juga: 13 Anak Buah Kapal KY 02 berhasil diselamatkan saat karam di perairan Karimata

Pewarta: Teofilusianto Timotius

Editor : Admin Antarakalbar


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2023