Pontianak (Antara Kalbar) - Pemerintah Kota Pontianak, Rabu malam, atau bertepatan dengan Hari Jadi Kota Pontianak ke-242, meresmikan pengoperasian fasilitas air mancur di Bundaran Tugu Digulis Universitas Tanjungpura.

Meskipun Kota Pontianak sebelumnya diguyur hujan cukup lebat, peresmian air mancur di Bundaran Tugu Digulis Untan Pontianak tetap berlangsung.

Peresmian fasilitas air mancur di Bundaran Tugu Digulis Untan Pontianak oleh Wali Kota Pontianak ditandai dengan dibunyikannya tamburin dari grup musik tanjidor, kemudian diikuti dengan pemancaran air mancur tersebut.

Para pengendara, baik roda dua dan empat yang sedang melintas tampak terkesima dengan air mancur tersebut, karena selain pancuran airnya yang unik, juga dipercantik dengan beraneka warna lampu yang disorotkan dari bawah ke atas, sehingga air mancur tersebut tampak berwarna-warni.

Wali Kota Pontianak Sutarmidji mengajak masyarakat kota itu untuk sama-sama menjaga fasilitas air mancur tersebut, sehingga tetap bisa beroperasi dalam mempercantik Kota Pontianak.

"Mari kita bersama-sama menjaga fasilitas air mancur ini agar tetap beroperasi dalam mempercantik Kota Pontianak sehingga bisa menjadi daya tarik tersendiri apabila ada orang luar yang datang ke Pontianak," kata Sutarmidji.

Pemkot Pontianak menganggarkan sebesar Rp5 miliar untuk pembuatan fasilitas air mancur di Bundaran Tugu Digulis Untan itu.

Bentuk air mancur tersebut oval, tidak seperti air mancur di Bundaran Hotel Indonesia, serta juga tidak menari seperti air mancur di Taman Alun-alun Kapuas Pontianak.

Nadi atau titik pemancaran air mancur sekitar 300 titik, selain itu juga dibangun kawasan "jogging track" yang nantinya bisa digunakan untuk sarana berolahraga masyarakat sambil menikmati keindahan air mancur tersebut.


(A057/Z004)

Pewarta: Andilala

Editor : Andilala


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2013