Pontianak (Antara Kalbar) - Ketua Badan Pemenangan (BP) Pemilu DPP PDI Perjuangan Pusat Puan Maharani mengakui Tahun 2014 merupakan kesempatan bagi PDI Perjuangan untuk memenangkan Pemilu.

"Kesempatan kita memang tinggal ini saja," kata Puan Maharani saat pelantikan BP Pemilu DPD PDI Perjuangan Provinsi Kalbar di Pontianak, Selasa.

Menurut dia, kalau menunggu lima tahun sesudahnya, belum tentu PDI Perjuangan mempunyai energi untuk berjuang seperti ini.

Ia melanjutkan, pada pemilu di Indonesia, PDI Perjuangan sudah pernah kalah, serta menang.

"Dan menang lebih enak," kata Puan Maharani di hadapan ribuan kader PDI Perjuangan yang memadati Aston Hotel and Convention Center Pontianak itu.

Ia menambahkan, kali ini PDI Perjuangan mempunyai peluang untuk memenangkan Pemilu 2014 dengan bersatu dan bersama-sama sebagai keluarga besar PDI Perjuangan.

Ia mengatakan, PDI Perjuangan terus menjadi partai yang lebih terbuka dan moderen. Termasuk untuk menyongsong 17 juta pemilih pemula.

"Kalau sekian persennya saja ikut bergabung, target 27,02 persen suara secara nasional, dapat tercapai," kata dia.

Ia pun yakin suara dari Kalbar akan memberi kontribusi secara nasional untuk PDI Perjuangan.

Ketua BP Pemilu DPD PDI Perjuangan Kalbar adalah Cornelis, Ketua Pelaksana Harian Karolin Margret Natasa dan Sekretaris M Kebing Lyah.

 

Pewarta: Teguh Imam Wibowo

Editor : Nurul Hayat


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2013