Jakarta (Antara Kalbar) - Direktur Eksekutif lembaga survei Indo Barometer M Qodari mengatakan efek kinerja Presiden Susilo Bambang Yudhoyono terhadap Pilpres 2014 mulai terasa mempengaruhi masyarakat dalam menentukan pilihannya.

Berdasarkan survei yang dilakukan oleh Indo Barometer 16-22 Juni 2014 yang melibatkan 1.200 responden di 33 provinsi Tanah Air, diketahui bahwa pemilih yang puas dengan kinerja Presiden Susilo Bambang Yudhoyono cenderung memilih Prabowo Subianto-Hatta Rajasa.

"Pemilih yang puas dengan kinerja Presiden Susilo Bambang Yudhoyono lebih banyak memilih Prabowo Subianto-Hatta Rajasa. Sedangkan pemilih yang tidak puas terhadap kinerja SBY lebih banyak memilih Jokowi-JK," kata M Qodari di Jakarta, Minggu.

Dia menyampaikan hal itu turut disebabkan adanya dukungan terbuka yang dilontarkan Fraksi Demokrat di DPR dan individu pengurus Demokrat terhadap Prabowo-Hatta.

Secara keseluruhan suara pemilih Demokrat terhadap Prabowo -Hatta diperkirakan sebesar 50 persen, sedangkan dukungan kepada Jokowi-JK sebesar 33,8 persen.

"Pemilih Demokrat kini lebih banyak memilih Prabowo-Hatta, meski Partai Demokrat masih menyatakan netral di tingkat DPP, tapi di tingkat Fraksi DPR dan individu pengurus Demokrat mayoritas ke Prabowo-Hatta.

Pewarta: Rangga Pandu Asmara Jingga

Editor : Zaenal A.


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2014