Sintang (Antara Kalbar) -  Kepala Dinas Kebersihan, Pertamanan dan Pemadam Kebakaran Kabupaten Sintang, Martin Nandung menyampaikan pihaknya sedang terus menambah ruang terbuka hijau di Kota Sintang.

“Tiap tahun kami akan membangun ruang terbuka hijau. Karena kewajiban kami membangun 30 persen dari kawasan kota harus menjadi kawasan hijau,” katanya.

Ia mengatakan pihaknya masih menginventarisir lahan milik pemerintah daerah mana saja yang bisa digunakan untuk kawasan terbuka hijau. Dia berencana jika dana tersedia di 2015, lahan di Tugu BI dekat Kantor Inspektorat Kabupaten Sintang akan segera dibangun taman.

Martin mengungkapkan tahun lalu lahan tersebut sudah ditimbun namun belum selesai. Dikatakannya, bagian belakang lahan itu harus dipasang turap baru kemudian akan ditimbun kembali. “Jika ada dana area tersebut akan dijadikan area taman,” ujarnya.

Dia menyampaikan jika tersedia dana, Tugu BI juga akan didesain kembali. Rencananya di Tugu BI ini akan dibangun air mancur dengan tidak mengubah model tugunya. “Hanya sekelilingnya saja yang akan ditata kembali,” ungkapnya.

Martin mengatakan pihaknya tahun ini sedang membangun sekitar empat taman yang salah satunya berada di lingkar Lapangan Terbang Susilo Sintang. Beberapa kawasan lain seperti ujung Jembatan Melawi juga akan dibangun taman. Tidak hanya itu, taman pembatas jalan di sepanjang Jalan Lintas Melawi juga akan ditata kembali.

“Kami ingin membangun semacam pot bunga dengan jarak beberapa meter untuk ditanami bunga. Bunga-bunga di sepanjang pembatas Jalan Lintas Melawi akan ditata kembali,” ujarnya.

Target selanjutnya, jika water front jadi dibangun, Martin berencana akan membuat taman untuk keindahan kota di water front tersebut. “Kami sudah ada wacana ini bersama Disperindagkop dan UKM Kabupaten Sintang,” katanya.

Pewarta: Faiz

Editor : Zaenal A.


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2014