Ngabang (Antara Kalbar) -Suasana ibadah penyambutan Hari Raya Paskah tahun 2015 di Ngabang Kabupaten Landak sejak misa Kamis Putih hingga Jumat Agung berlangsung lancar dan khidmat.

Seperti di Gereja Paroki Salib Suci Ngabang yang terletak di depan pasar Ngabang ramai para umat Kristiani untuk menjalankan ibadah Jumat Agung.

Pastor Frederick Samri OFM Cap mengatakan, Jumat Agung sangat mengandung makna luar biasa. "Karena dalam jumat agung merenungkan tuhan yang  menebus umat manusia," ujarnya, usai misa, Jumat (3/4).

Ia mengatakan, umat diharapkan bersyukur atas kebaikan tuhan yang diberikan kepada manusia.
Sedangkan dalam Implementasi dalam kehidupan  sehari-hari, umat semakin menyadari dan mempercayakan diri ke dalam tangan tuhan.

"Umat pelan-pelan menumbuhkan rasa solidaritas kepada orang lain yang tersingkir atau termarjinalkan dalam masyarakat,"katanya.

Pelaksanaan ibadah penyambutan Paskah di Ngabang Kabupaten Landak dijaga ketat aparat kepolisian di ruas-ruas jalan yang mengatur lalu lintas.

Adapun jadwal misa di gereja salin suci Ngabang untuk Kamis putih pukul 18.00 dengan  pastor Frederick Samri OFM Cap. Jumat Agung pukul  08.00 pastor J Herman Ahie OFM Cap. Malam Paskah pukul 17.00 dan 19.00 Pastor Yosef Aji OFM Cap dan Hari Paskah tanggal 5 April pukul 06.00 dan 09.00 Pastor Desi OFM Cap.

Pewarta: Kundori

Editor : Admin Antarakalbar


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2015