Jakarta (Antara Kalbar) - Kabar baik bagi peserta CPNS Kabupaten Kubu Raya Kalbar tahun 2010 dan 2012 yang sempat berpolemik, karena berdasarkan keputusan Kemenpan, peserta CPNS dari dua angkatan tersebut akan diangkat seluruhnya.

"Berdasarkan hasil rapat Komisi II dengan Kemenpan siang tadi kita mendapatkan kejelasan mengenai nasib para peserta CPNS Kubu Raya tahun 2010 dan 2012. Mereka akan diangkat seluruhnya oleh pemerintah untuk menjadi PNS. Ini menjadi kabar baik bagi kita semua karena akhirnya peserta CPNS Kubu Raya mendapatkan kejelasan, setelah sekian lama menggantung," kata anggota Komisi II DPR RI dari Dapil Kalbar, Syarif Abdullah Alqadrie di Jakarta, Rabu.

Menurutnya, keputusan itu diambil oleh Kemenpan berdasarkan ketetapan yang dilakukan oleh Mahkamah Agung. Berdasarkan itu, sebanyak 400 lebih peserta CPNS Kubu Raya angkatan 2010 dan 2012 akan segera diangkat menjadi PNS.

"Terkait hal ini, saya memberikan apresiasi kepada Kemenpan yang telah menetapkan hal tersebut dan saya harapkan Pemkab Kubu Raya bisa segera menindaklanjuti hal ini agar CPNS Kubu Raya bisa segera mendapatkan SK pengangkatan mereka," tuturnya.

Sekretaris Fraksi Nasdem DPR RI itu menambahkan, berdasarkan hasil rapat itu juga diketahui saat ini masih ada sekitar 400.000 lebih tenaga honorer yang nasibnya juga masih belum jelas karena belum diangkat. Namun, pada tahun ini baru ada 30.000 tenaga honorer yang bisa diangkat.

"Kalau dilihat dari jumlahnya memang sangat besar tenaga honorer yang belum diangkat. Namun anggaran pemerintah memang baru bisa melakukan pengangkatan untuk 30.000 tenaga honorer tersebut, jadi mau tidak mau pengangkatannya dilakukan secara bertahap," tuturnya.

Sementara itu, Kepala Badan Kepegawaian Daerah Kabupaten Kubu Raya, Kusyadi mengatakan, pihaknya sangat menyambut baik terkait keputusan Kemenpan tersebut.

"Sebenarnya memang itu yang kita inginkan, dimana para CPNS untuk angkatan 2010 dan 2012 ini diakomodir semua. Makanya setelah mendapat kabar ini, saya sangat bersyukur, akhirnya perjuangan panjang pemkab Kubu Raya untuk meluluskan kedua angkatan CPNS itu mendapatkan titik terang," katanya.

Namun, kata Kusyadi, saat ini pihaknya masih akan menunggu proses pengangkatan CPNS itu dan masih menunggu kabar dari BKN.

"Karena setelah keputusan tersebut, nantinya Kemenpan akan mengirim surat ke BKN dan Badan tersebut akan menyurati Pemkab Kubu Raya. Yang jelas, kita akan segera menindaklanjuti hal ini agar peserta CPNS 2010 dan 2012 bisa segera bertugas di Kubu Raya karena kasihan mereka terlalu lama berharap dan mudah-mudahan kabar baik ini bisa mengobati penantian mereka," kata Kusyadi.

(KR-RDO/N005)

Pewarta: Rendra Oxtora

Editor : Nurul Hayat


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2015