Ketapang (Antara Kalbar) - Ketua Dewan Adat Dayak Kabupaten Ketapang Henrikus mendaftar sendirian ke DPC PDI Perjuangan menjadi bakal calon bupati Ketapang pada pilkada akhir tahun 2015.
"Saya mendaftar bukan sebagai bupati tapi sebagai Ketua Dewan Adat Dayak Ketapang. Tapi yang mengantar saya ada juga orang Melayu, Madura, Cina, Jawa dan lain-lain," kata Henrikus.
Ia mendaftar ke DPC PDIP Ketapang bersama 50an warga di Sekretariat Jalan A Yani Ketapang, Jumat (15/5).
Warga yang berdatangan ini dari berbagai etnis seperti Dayak, Melayu, Madura, Tiongkok dan lain-lain.
Mereka datang sendiri, bahkan ada yang dari Kecamatan Kendawangan dan Manis Mata.
"Saya senang karena ini menunjukkan kebersamaan, tak ada membeda-bedakan etnis," ujar dia.
Henrikus mendaftar sebagai Cabub di DPC PDIP Ketapang tanpa berpasangan.
Menurutnya bakal calon Wakil Bupati (Cawabub) yang akan dipasangkan padanya merupakan hak partai.
"Siapa pun Cawabub yang dipasangkan saya tetap siap dan optimis menang," kata Henrikus yang juga incumbent bupati.
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2015