Arus Mudik Kapal Cepat Rute Ketapang -Pontianak  Masih Normal

    Ketapang (Antara Kalbar)- Arus mudik di Kabupaten Ketapang menjelang Idul Fitri 2015 menggunakan kapal cepat tujuan Pontianak - Ketapang atau sebaliknya belum terlihat adanya lonjakan yang berarti.
    Dari pantauan di lapangan, penumpang kapal cepat Expres Polly yang melayanani rute Pontianak-Ketapang dan sebaliknya masih belum terlihat kepadatan penumpang yang membludak.
    Kapasitas kapal Polly Expres sekitar 250 penumpang itu, kini hanya memuat penumpang sekitar setengahnya saja.
    Diperkirakan, lonjakan penumpang akan terjadi pada lima atau enam hari sebelum Idul Fitri. Dikarenakan para penumpang yang ingin mudik masih bekerja atau belum mendapat izin cuti dari tempatnya bekerja.
    Sebagian warga mengaku memilih mudik lebih awal karena alasan kenyamanan. "Saya memilih pulang lebih awal ke Kabupaten Ketapang agar tidak terlalu berdesak-desakan. Kalau pulang mendekati hari raya berdasarkan pengalaman saya, kondisi dan suasananya tidak nyaman. Apalagi jika membawa keluarga dan anak," tutur Dewi, seorang ibu berusia 40 tahun.
    Dewi menuturkan, lebih memilih pulang awal, membawa anak-anaknya untuk berlebaran di kampung halamannya Kecamatan Pesaguan, Kabupaten Ketapang. "Suami belum bisa ikut dikarenakan belum mendapat izin cuti Lebaran," ucapnya.

Pewarta: John

Editor : Teguh Imam Wibowo


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2015