Sungai Raya (Antara Kalbar) - Memasuki H-6 Lebaran, Pemerintah Kubu Raya terus memantau perkembangan arus mudik lokal masyarakat, terutama yang melewati transportasi sungai.

"Saya harapkan fasilitas-fasilitas umum penunjang mudik masyarakat dalam keadaan baik dan aman untuk dilalui masyarakat seperti steger," kata Bupati Kubu Raya, Rusman Ali di Sungai Raya, Rabu.

Dia mengatakan, kabupaten Kubu Raya memiliki daerah perairan yang luas, dan mayoritas masyarakat menggunakan jasa penyeberangan melalui steger di pinggir sungai.

Untuk itu Rusman Ali meminta dinas terkait melakukan pemantauan dan pengawasan di steger penyeberangan maupun keberangkatan ke daerah lain seperti Ketapang dan Kayong Utara.

Rusman Ali juga mengingatkan transportasi sungai melengkapi perlengkapan penunjang seperti pelampung dan lain-lain sebelum melakukan perjalanan sehingga tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.

"Saya meminta dinas terkait segera melakukan pengecekan dan koordinasi dengan pihak-pihak terkait agar perjalanan libur dan perjalanan lebaran masyarakat tidak terganggu," tuturnya.

Kepentingan masyarakat, lanjutnya, harus diutamakan dan keselamatan masyarakat juga harus prioritas utama. Kesibukan dermaga-dermaga penyeberangan/steger selama mudik dan Lebaran nanti pasti tinggi, untuk itu harus dipastikan dari sekarang kesiapan sarana dan prasarana tersebut sebelum lonjakan penumpang dan aktivitas semakin tinggi.

Dijelaskan Rusman Ali, hal ini perlu dipantau dan dipastikan kesiapannya sebelum hal-hal buruk mengganggu masyarakat yang menggunakan fasilitas umum. Untuk mengantisipasi hal-hal dapat mengganggu kebutuhan masyarakat.

Untuk itu harus dari sekarang dilakukan pengecekan dan pemantauan secara terus-menerus oleh dinas terkait terutama dinas perhubungan.



(U.KR-RDO/N005)

Pewarta: Rendra Oxtora

Editor : Admin Antarakalbar


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2016