Pontianak (Antara Kalbar) - Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Danlantamal)  XII Brigjen TNI (Mar) M Hari melaksanakan jam komandan yang diikuti seluruh personel Lantamal XII di Gedung Serbaguna Malahayati  MakoLantamal Pontianak.

M Hari menyampaikan beberapa kebijakan dan informasi terbaru dari Pimpinan TNI AL yang harus dipedomani seluruh prajurit maupun ASN Lantamal XII beserta jajarannya. Kegiatan jam komandan merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan untuk mengetahui kebijakan-kebijakan terbaru dari Pimpinan TNI AL agar dapat dilaksanakan secara sungguh-sungguh oleh setiap prajurit Lantamal XII.

Selanjutnya, Danlantamal XII dalam kegiatan Jam Komandan, mengucapkan selamat atas HUT Korps Suplai, berterimakasih atas pelaksanaan Shalat Idul Adha 1437 H dan penyembelihan hewan kurban berjalan dengan sukses dan lancar, selanjutnya Danlantamal XII mengingatkan kepada seluruh personel Lantamal XII untuk senantiasa meningkatkan kinerja tepat dan tutas dalam melaksanakan setiap pekerjaan maupun tugas yang diembannya serta lebih meningkatkan pembinaan masyarakat nelayan pesisir pantai untuk lebih diberdayakan potensi kemaritiman yang ada di setiap wilayah pesisir pantai.

Turut hadir dalam upacara peringatan HUT TNI AL, Wadan Lantamal XII Kolonel Laut (P) Syufenri, M.Si, para Asisten Danlantamal XII, para Kadis/Kasatker Lantamal XII, Perwira, Bintara, Tamtama serta ASN Lantamal XII.

Pewarta: Andilala

Editor : Andilala


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2016