Ketapang (Antara Kalbar) - Barongsai dan kembang api memeriahkan puncak tahun baru Imlek di Ketapang. Ratusan warga Ketapangpun merayakan Imlek di Vihara tertua di kota tersebut.

Perayaan tahun baru Imlek di Ketapang sendiri biasanya dirayakan di sejumlah tempat atau daerah dengan mayoritas penduduk Tionghoa yang dapat menarik keramaian seperti di Jl Merdeka Pasar Lama Ketapang dan Jl MT Haryono.

Berbagai hiasan dan ornamen-ornamen khas Imlek kerap menghiasi setiap sudut tempat. Biasanya dapat pula dijumpai pertunjukan barongsai serta kembang api seperti di Kelenteng Tua Ketapang yang merayakan malam Imlek dengan kembang api dan atraksi barongsai.

Atraksi barongsai dan kembang api diyakini kaum Tionghoa sebagai penghalau energi-energi negatif yang dapat mengusik kehidupan manusia.

Selain barongsai dan kembang api, biasanya masyarakat Tionghoa di Ketapang merayakan Imlek dengan tradisi bagi-bagi angpao.

Angpao merupakan sebuah amplop berwarna merah yang berisi uang dan biasanya dibagikan kepada anak-anak.

Tak kalah dengan daerah lain di Kalbar, Ketapang juga menyambut suka cita tahun baru Imlek dengan perayaan yang meriah. Ini terbukti banyaknya warga Ketapang mendatangi kelenteng tua Ketapang hanya sekedar menyaksikan kembang api dan atraksi barongsai.

Pewarta: John

Editor : Teguh Imam Wibowo


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2017