Sintang  (Antara Kalbar) - Sekretaris Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sintang, Yustinus mengatakan hingga saat ini Sintang masih kekurangan 3.264 guru.

"Sekolah di daerah pedalaman sangat banyak memerlukan guru, untuk Sekolah Dasar saja masih kurang 2.320 guru, sedangkan guru SMP kekurangan 944 guru," kata Yustinus ketika ditemui di Sintang Kalimantan Barat, Jumat.

Menurut Yustinus kekurangan guru tersebut rata - rata guru kelas dan guru mata pelajaran seperti guru bahasa Inggris, Matematika, guru Agama Katolik dan Protestan.

"Untuk memenuhi kebutuhan guru kami akan membuka penerimaan tenaga kontrak, namun kuota yang tersedia hanya 50 orang saja," jelas Yustinus.

Hanya saja kata Yustinus pembukaan tenaga kontrak guru itu belum bisa dipastikan kapan dilaksanakan.

" Kami masih koordinasikan dengan Sekda, tetapi kami berharap guru kontrak yang baru nantinya sudah dapat mengajar pada tahun ajaran baru," jelas Yustinus.

Dikatakan Yustinus pengangkatan guru kontrak itu nantinya untuk mengisi sekolah yang berada di daerah pedalaman yang sudah dinegerikan. 

(T.KR-TFT/N005) 

Pewarta: Tantra Nur Andi

Editor : Andilala


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2017