Pontianak (Antara Kalbar) - DPRD Kabupaten Kubu Raya siap mendukung dan mengawal program swasembada pangan yang dilakukan pemerinta daerah karena program ini juga merupakan salah satu program utama yang dicanangkan oleh Presiden Joko Widodo.
"DPRD mendukung pemerintah daerah dalam meningkatkan hasil produksi pertanian di daerah ini," kata anggota DPRD Kabupaten Kubu Raya Nurdin di Sungai Raya, Senin.
Dia mengatakan saat ini pemerintah daerah sudah banyak melakukan terobosan dalam mendukung program swasembada pangan, mulai dari membuka lahan pertanian baru hingga memberikan bantuan bibit dan pupuk.
"Hasilnya juga sudah bisa dirasakan langsung oleh masyarakat, kondisi ini dapat dilihat dari berbagai kegiatan panen raya yang dilakukan Bupati Kubu Raya Rusman Ali di sejumlah kecamatan belum lama ini," tuturnya.
Anggota legislatif dari Daerah Pemilihan (Dapil) Sungai Kakap ini juga mendukung kebijakan Bupati Kubu Raya yang menjadikan daerah Sungai Kakap sebagai lumbung padi bagi daerah ini.
Politikus Partai Golkar ini meminta pemerintah daerah dapat menjadikan program pertanian sebagai skala prioritas dalam meningkatkan perekonomian masyarakat.
"Saya juga meminta agar pemerintah daerah memperhatikan sejumlah infrastruktur di Kecamatan Sungai Kakap sehingga dapat mendukung kelancaran mobilisasi para petani dalam menjual hasil pertaniannya," katanya.
Mantan Kepala Desa Pal 9 Kecamatan Sungai Kakap ini mengharapkan agar program swasembada pangan dan pembangunan infrastruktur ini terus dijalankan sehingga perekonomian masyarakat juga akan mengalami peningkatan dengan sendirinya.
(U.KR-RDO/S024)
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2017
"DPRD mendukung pemerintah daerah dalam meningkatkan hasil produksi pertanian di daerah ini," kata anggota DPRD Kabupaten Kubu Raya Nurdin di Sungai Raya, Senin.
Dia mengatakan saat ini pemerintah daerah sudah banyak melakukan terobosan dalam mendukung program swasembada pangan, mulai dari membuka lahan pertanian baru hingga memberikan bantuan bibit dan pupuk.
"Hasilnya juga sudah bisa dirasakan langsung oleh masyarakat, kondisi ini dapat dilihat dari berbagai kegiatan panen raya yang dilakukan Bupati Kubu Raya Rusman Ali di sejumlah kecamatan belum lama ini," tuturnya.
Anggota legislatif dari Daerah Pemilihan (Dapil) Sungai Kakap ini juga mendukung kebijakan Bupati Kubu Raya yang menjadikan daerah Sungai Kakap sebagai lumbung padi bagi daerah ini.
Politikus Partai Golkar ini meminta pemerintah daerah dapat menjadikan program pertanian sebagai skala prioritas dalam meningkatkan perekonomian masyarakat.
"Saya juga meminta agar pemerintah daerah memperhatikan sejumlah infrastruktur di Kecamatan Sungai Kakap sehingga dapat mendukung kelancaran mobilisasi para petani dalam menjual hasil pertaniannya," katanya.
Mantan Kepala Desa Pal 9 Kecamatan Sungai Kakap ini mengharapkan agar program swasembada pangan dan pembangunan infrastruktur ini terus dijalankan sehingga perekonomian masyarakat juga akan mengalami peningkatan dengan sendirinya.
(U.KR-RDO/S024)
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2017