Sintang (Antara Kalbar) - Bupati Sintang Jarot Winarno mengatakan Pemkab Sintang, di Kalimantan Barat, sedang gencar gencarnya memajukan bidang olahraga salah satunya olahraga sepak bola.

"Setiap mesti kecamatan dapat menggelar pertandingan olahraga sepak bola setahun sekali, itu penting untuk meningkatkan kualitas pemain," kata Jarot di Sintang, Rabu.

Dirinya melihat potensi masyarakat desa dalam bidang olahraga sangat luar biasa, aparatur desa mesti dapat terus membangun bidang olahraga.

"Pembinaan dibidang olahraga harus terus dilakukan," katanya.

Dikatakan Jarot, dirinya berharap semua desa dapat semakin maju di bidang olahraga,terutama di bidang sepak bola.

"Saya semakin bangga sepak bola. Tahun depan pertandingan sepak bola harus sering dilaksanakan," katanya.

Tidak hanya itu Jarot juga meminta, desa dapat membangun lapangan sepak bola yang memenuhi standar. Sebab sarana olahraga merupakan sarana untuk rekreasi bagi masyarakat setempat.
(T.KR-TFT/N005)

Pewarta: Tantra Nur Andi

Editor : Andilala


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2017