Pontianak  (Antara Kalbar) - Wakil Gubernur Kalimantan Barat, Christiandy Sanjaya mengharapkan, dengan diresmikannya Unit Penyelenggara Seleksi Calon dan Penilaian Kompetensi Pegawai Aparatur Sipil Negara Pontianak, diharapkan dapat meningkatkan kualitas ASN yang diseleksi nantinya.

"Kita bersyukur karena saat ini, sudah ada Unit Penyelenggara Seleksi Calon dan Penilaian Kompetensi Pegawai Aparatur Sipil Negara Pontianak. Dengan adanya unit ini, proses seleksi ASN bisa lebih baik," kata Christiandy Sanjaya, di Pontianak, Senin.

Dia mengatakan, sesuai dengan tujuan dari Unit Penyelenggara Seleksi Calon dan Penilaian Kompetensi Pegawai Aparatur Sipil Negara Pontianak, tentu memberikan kemudahan dalam sistem rekrutmen ASN di Kalbar.

"Yang lebih penting adalah, nantinya proses selesi ASN bisa dilakukan lebih transparan dan berkualitas, mengingat unit ini dilengkapi dengan komputerisasi yang standar, sehingga hasil dari seleksinya langsung diinput dan bisa dilihat dengan cepat," tuturnya.

Dengan sistem komputerisasi dalam penerimaa ASN tersebut, lanjutnya, tentu bisa mencegah adanya praktek percaloan, pesanan-pesanan pihak tertentu dan jual beli dari sistem rekrutmen ASN.

Ditempat yang sama, Kepala BKN, Bima Haria Wibisaana mengatakan, pembangunan bidang aparatur negara memiliki peran strategis untuk mendukung terwujudnya pemerintahan yang amanah, efektif dan keberhasilan pembangunan nasional diberbagai bidang.

"Berdasarkan hal tersebut, maka BKN memandang perlu dibentuknya unit Penyelenggara Seleksi Calon dan Penilaian Kompetensi Pegawai ASN Pontianak yang masuk dalam wilayah kerja Kantor Regional V, Badan Kepegawaian Negara di Kalimantan Barat ini," kata Bima di Pontianak, Senin.

Dia mengatakan, sementara ini, unit tersebut sudah dilengkapi dengan sejumlah sarana dan prasarana untuk mendukung keberadaannya, seperti meja kursi, tenda dan sound sistem, Gedung UPT Kalbar dan suang Computer Assisted test.

"Saat ini jumlahnya memang masih belum memadai, namun kedepan, sarana dan prasarana yang ada tentu akan terus kita tingkatkan, agar keberadaan unit ini bisa semakin maksimal," katanya.

(U.KR-RDO/B008)

Pewarta: Rendra Oxtora

Editor : Andilala


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2017