Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Kapuas Hulu, Kalimantan Barat turun membantu pemerintah dalam menanggulangi penyebaran virus corona atau COVID - 19 dengan melakukan penyemprotan cairan disinfektan di sejumlah lokasi.
"Kegiatan itu wujud kepedulian dan partisipasi kami dari Partai Gerindra untuk mencegah sebaran COVID - 19 di Kapuas Hulu," kata Ketua DPC Partai Gerindra Kapuas Hulu, Muksin, kepada Antara, usai penyemprotan disinfektan di Putussibau, Ibu Kota Kabupaten Kapuas Hulu, Selasa.
Disampaikan Muksin, penyemprotan disinfektan tersebut dilaksanakan dengan bekerjasama dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kapuas Hulu, Sat Pol PP, TNI - Polri, Tagana Kapuas Hulu dan Tim Reaksi Cepat Pramuka Kapuas Hulu, serta sejumlah pihak terkait yang turut serta membantu kegiatan tersebut.
Menurut dia, Partai Gerindra Kapuas Hulu sifatnya hanya membantu dengan turun langsung melibatkan tim gabungan, sedangkan untuk titik penyemprotan disinfektan itu sudah ditentukan oleh BPBD Kapuas Hulu termasuk waktu dan tanggal penyemprotan.
" Jadi itu wujud keseriusan Partai Gerindra untuk membantu pemerintah bersama - sama melawan dan mencegah sebaran COVID - 19, dengan harapan tidak ada warga Kapuas Hulu yang terjangkit virus mematikan itu," ucap Muksin.
Baca juga: Polsek Putussibau Selatan semprotkan disinfektan di rumah betang
Baca juga: Wabup Sekadau apresiasi warga Sungai Ayak semprot disinfektan mandiri
Baca juga: Polsek Putussibau Selatan semprotkan disinfektan di rumah betang
Baca juga: Wabup Sekadau apresiasi warga Sungai Ayak semprot disinfektan mandiri
Hal senada dikatakan, Ketua Perempuan Indonesia Raya (Pira) Partai Gerindra Kapuas Hulu, Herlina, untuk mencegah penyebaran COVID - 19 perlu kesadaran seluruh lapisan masyarakat, selain membantu dengan penyemprotan disinfektan, yang lebih penting menerapkan pola hidup sehat di lingkungan keluarga dan masyarakat.
" Mari kita patuhi kebijakan pemerintah, sering - sering cuci tangan pakai sabun, jangan keluar rumah jika itu tidak ada keperluan mendesak, kita sama - sama berusaha dan berdoa agar wabah COVID - 19 segera berlalu," ajak Herlina.
Baca juga: Kendaraan umum masuk Sintang di semprot disinfektan
Baca juga: Satgas Pamtas lakukan penyemprotan disinfektan di dua dusun perbatasan
Baca juga: Sebanyak 1.500 personel lakukan penyemprotan disinfektan di Kota Pontianak
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2020