Personil Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-110 Kodim 1206/Putussibau melaksanakan gotong royong bersama warga membersihkan masjid di Desa Hulu Pengkadan, Kecamatan pengkadan Kabupaten Kapuas Hulu.

Bukan hanya sasaran fisik membangun jalan saja yang di lakukan Satgas TMMD 110 Kodim 1206/PSB. Melainkan juga mengerjakan sasaran non fisik. Seperti pada hari Jumat (5/3), kami bersama warga sebelum solat Jumat melakukan  gotong royong melakukan kegiatan pembersihan masjid yang ada di Desa Hulu Pengkadan," kata Pasiter Kodim 1206/PSB Kapten Inf Edi Sanjaya, Kamis.
 
Anggota Satgas TMMD Regtas ke-110 Kodim 1206/PSB membersihkan mesjid menjelang solat Jumat. (Istimewa)


Menurutnya, kegiatan yang melibatkan sejumlah prajurit  yang tergabung dalam Satgas TMMD yang ke 110 sangat membantu masyarakat di desa hulu pengkadan, dusun Tintin Kamantan, kecamatan pengkadan

"Pembersihan masjid ini bertujuan untuk memberikan kenyamanan bagi warga yang akan melaksanakan solat Jumat," katanya.

Ia berharapan apa yang dilakukan personel Satgas TMMD Kodim 1206/PSB dapat membawa manfaat dan memberikan arti bagi masyarakat Desa Hulu Pangkadan, Kecamatan Pangkadan Kabupaten Kapuas Hulu.


Baca juga: Remaja Putri Pengkadan ikut bersama olahraga dengan Personil TMMD
Baca juga: Personil TMMD Kodim 1206/PSB dan warga terus lakukan pengerjaan fisik
Baca juga: Anak-anak Pangkadan antusias menonton bola volli Satgas TMMD
 

Pewarta: Slamet Ardiansyah

Editor : Admin Antarakalbar


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2021