TMMD Reguler perbatasan Ke-110 TA. 2021 yang sedang dilaksanakan oleh Kodim 1206/Putussibau berupa pembukaan jalan yang menghubungkan dua desa berbeda kecamatan bukti nyata kebersamaan TNI dan Polri, Desa Hulu Pengkadan, Kecamatan Pengkadan, Kapuas Hulu.

Dandim 1206/PSB Letkol Inf Jemi Oktis Oil  selaku Dansatgas  program TMMD ke 110 ini menjadi ajang penguatan sinergitas TNI/Polri di wilayah. “Ini wujud nyata dari Comander Wish yang dicanangkan oleh Panglima TNI dan Kapolri demi menjaga soliditas anggota TNI dan Personel Polri yang harus terus dilaksanakan di setiap wilayah,” tegas Letkol Inf Jemi Oktis Oil, Rabu.

Baca juga: Satgas TMMD bantu lakukan penimbunan halaman SDN 06 Suka Ramai
Baca juga: Satgas TMMD ke-110 Kodim 1206/PSB baksos di lingkungan sekolah

Dia menambahkan, program TMMD ini merupakan sarana untuk memantapkan soliditas, sinergitas dan komitmen jajaran Kodim dan Polres Kapuas Hulu dalam mewujudkan situasi yang aman, damai dan kondusif guna kesuksesan pembangunan di wilayah.

“Kegiatan ini menjadi bukti kokohnya kebersamaan antara prajurit TNI dan Polri di wilayah Kapuas Hulu,”ujarnya.

Sementara itu, Brigadir Kukuh dari Polsek Pengkadan, kegiatan TNI/Polri bersama masyarakat ini merupakan salah satu upaya pendekatan kepada masyarakat dalam rangka mencegah dan membendung paham radikalisme, terorisme serta narkoba karena menyentuh langsung masyarakat.

Program TMMD ini sangat besar manfaatnya bagi masyarakat pedesaan, karena dalam kegiatannya juga disertakan penyuluhan-penyuluhan dan pendidikan kepada warga yang sebagian materinya diisi oleh anggota Polres Kapuas Hulu,” ungkapnya.

Baca juga: Satgas TMMD Ke 110 Kodim 1206/PSB mencari ikan bersama warga
Baca juga: Dandim beri arahan kepada anggota Satgas TMMD Kodim 1206/PSB
Baca juga: Satgas TMMD gelar Komsos cegah penyebaran COVID-19
 

Pewarta: Slamet Ardiansyah

Editor : Admin Antarakalbar


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2021