Sebagai bentuk kepedulian terhadap dunia pendidikan, anggota TMMD Regtas ke-110 Kodim 1206/Putussibau melakukan kerja bakti membersihkan lingkungan SDN 06 di Desa Hulu Pengkadan, Kecamatan Pengkadan, Kapuas Hulu. Kerja ini merupakan salah satu yang dijadikan sasaran Satgas TMMD Kodim 1206/PSB bersama dewan guru.

"Ini menunjukkan kepedulian TNI terhadap lingkungan Pendidikan di daerah pedalaman tidak perlu diragukan lagi. Seperti yang dilakukan Satgas TMMD melakukan gotong royong dan kerja bakti Pembersihan Lingkungan Sekolah Dasar Negeri 06 Suka Ramai begitu Antusias, Kami dari pihak sekolah mengucapkan terima kasih kepada TNI melalui satgas TMMD ini," katakan Kepala SDN 06  Mahyadin, Rabu.

Serka Sukirman Anggota Satgas TMMD, menambahkan hal itu merupakan tradisi dan kebudayaan bangsa Indonesia sejak dahulu, dalam kegiatan kemasyarakatan harus didukung sepenuh hati dan didasari tulus ikhlas dan berbuat yang terbaik untuk rakyat serta rasa tanggungjawab terhadap tugas dan kewajiban.

Baca juga: Satgas TMMD ajak anak- anak sadar akan kebersihan lingkungan

"Sebagai prajurit TNI memang dituntut untuk profesional, peduli dan bekerja sama ikut serta mengatasi setiap permasalahan di masyarakat. Keikutsertaan kita memberi motivasi kepada anak usia dini yang harus kita tanamkan pentingnya budaya bergotong royong," kata Serka Sukirman

Menurutnya, kegiatan ini merupakan damar bakti prajurit untuk menyumbangkan tenaga dan pikiran dalam rangka Kegiatan TMMD Regtas 110 Kodim 1206 /PSB juga sebagai upaya satuan dalam meningkatkan soliditas dan solidaritas," paparnya.

Serka Sukirman menambahkan melalui gotong royong karya bakti terbentuk sinergitas kepada semua komponen masyarakat dan TNI terkhusus dunia pendidikan. Sekaligus dalam rangka pencapaian tugas pokok TNI  khususnya untuk membantu mengatasi kesulitan masyarakat dan pemerintah daerah.

Terpisah, Dandim 1206/PSB Letkol Inf Jemi Oktis Oil mengatakan kegiatan tersebut merupakan program kerja Kodim 1206/PSB dalam mendukung pembangunan pemerintahan daerah.

"Salah satunya dalam ruang lingkup pendidikan, di mana peran Anggota TNI dilapangan sebagai upaya berjalannya semua program pembangunan dan perkembangan pertumbuhan pendidikan," tutupnya.

Baca juga: Satgas TMMD Ke 110 Kodim 1206/PSB mencari ikan bersama warga
Baca juga: Dandim beri arahan kepada anggota Satgas TMMD Kodim 1206/PSB
Baca juga: Satgas TMMD gelar Komsos cegah penyebaran COVID-19

Pewarta: Slamet Ardiansyah

Editor : Admin Antarakalbar


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2021