Pelaksanaan program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Regtas ke-110 Kodim 1206/Putussibau tahun 2021 di Desa Hulu Pengkadan, Kecamatan Pengkadan, Kabupaten Kapuas Hulu. Kodim 1206/PSB mendokumentasikannya dengan membuat sebuah film pendek. Untuk membuat film pendek tersebut, Kodim 1206/Psb mengandeng Project. 
 
"Tidak hanya lomba karya jurnalistik saja yang di selenggarakan, Kodim 1206/PSB juga membuat film pendek tentang TMMD. Tujuannya adalah untuk memberi informasi tentang apa itu TMMD kepada masyarakat luas. Dalam pembuatan film Kodim 1206/PSB menggandeng Project," terang Dandim 1206/ PSB Letkol Inf Jemi Oktis Oil, Senin.
 
Film pendek tersebut, jelasnya menggambarkan bagaimana perjuangan Satgas TMMD Reguler ke-110 untuk mewujudkan mimpi masyarakat Hulu Pengkadan, khususnya di daerah sasaran yaitu Desa Suka Ramai dan Tintin Kemantan untuk memiliki infrastruktur jembatan yang aman dan nyaman untuk dilalui. 
 
Sementara itu perwakilan dari Project, Feri mengungkapkan, dalam membuat film pendek tersebut pihaknya
cukup banyak menghadapi kendala. Seperti cuaca yang kurang bersahabat, kemudian lokasi TMMD yang letaknya cukup jauh dan terisolir. 
 
"Kami bersyukur hambatan yang ada bisa dilalui untuk pembuatan film pendek tentang TMMD ini. Mudahan-mudahan film pendek ini bisa bermanfaat, khususnya bagi memajukan karang taruna Suka Ramai," ngkapnya.
 

 

Pewarta: Slamet Ardiansyah

Editor : Admin Antarakalbar


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2021