Konsisten dengan misi untuk menebar kebahagiaan di Bulan Ramadan, PLN UIP Kalimantan Bagian Barat (PLN UIP Kalbagbar) terus menjalankan kegiatan penyaluran paket berbuka puasa dan zakat di berbagai pondok pesantren di Pontianak dan sekitarnya.
“Pada dua minggu terkahir Ramadan ini, alhamdulillah kami telah berhasil menyalurkan 352 paket berbuka puasa. Sebelumnya, kami juga telah menyalurkan 275 paket berbuka puasa yang secara kolektif dikumpulkan oleh para pegawai.,” ujar Didik Mardiyanto, General Manager PLN UIP Kalbagbar.
352 paket berbuka puasa tersebut dibagikan kepada Pondok Robat Desa Mandusari, Panti Asuhan Tahfidz Quran An Nashr, Pesantren Hidayatullah Siantan, Pesantren Duafa Raudlatul Jannah Desa Puguk, Pesantren Duafa Metal Desa Mekar Sari, Pesantren Duafa Darul Khoirot Desa Kapur, dan Pesantren Duafa Sirajul Mukminin Parit Lengkong.
Didik mengatakan, selain paket berbuka yang dananya diperoleh dari urunan pribadi para pegawai, PLN UIP Kalbagbar juga menyalurkan dana zakat yang dikelola oleh Yayasan Baitul Maal PLN (YBM PLN). Di mana penghasilan para pegawai muslim di PLN telah dipotong zakatnya oleh perusahaan secara otomatis dan dananya dikelola YBM untuk kemudian disalurkan kepada para penerima yang berhak.
Di Kubu Raya, YBM PLN UIP Kalbagbar menyalurkan bantuan sembako bagi para santri di Pondok Pesantren Al Ihsan Desa Mekar Sari dan Pondok Pesantren Al Latif Desa Madu Sari. Sedangkan di Sintang, dana zakat disalurkan untuk 15 orang perempuan muslimah duafa sebesar total Rp 7.500.000,-.
“Kami berharap, sekecil apapun bantuan ataupun dana zakat yang kami salurkan dapat memberikan senyuman dan kebahagiaan bagi para penerima,” pungkas Didik.
YBM PLN sendiri memiliki program-program sosial antara lain terdiri dari pilar pendidikan, kesehatan, ekonomi, dakwah, dan sosial kemanusiaan. YBM PLN sendiri memiliki visi untuk menjadi lembaga pengelola zakat, infak, dan sodaqoh di lingkungan PLN dalam memberdayakan mustahik menjadi muzakki.
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2021
“Pada dua minggu terkahir Ramadan ini, alhamdulillah kami telah berhasil menyalurkan 352 paket berbuka puasa. Sebelumnya, kami juga telah menyalurkan 275 paket berbuka puasa yang secara kolektif dikumpulkan oleh para pegawai.,” ujar Didik Mardiyanto, General Manager PLN UIP Kalbagbar.
352 paket berbuka puasa tersebut dibagikan kepada Pondok Robat Desa Mandusari, Panti Asuhan Tahfidz Quran An Nashr, Pesantren Hidayatullah Siantan, Pesantren Duafa Raudlatul Jannah Desa Puguk, Pesantren Duafa Metal Desa Mekar Sari, Pesantren Duafa Darul Khoirot Desa Kapur, dan Pesantren Duafa Sirajul Mukminin Parit Lengkong.
Didik mengatakan, selain paket berbuka yang dananya diperoleh dari urunan pribadi para pegawai, PLN UIP Kalbagbar juga menyalurkan dana zakat yang dikelola oleh Yayasan Baitul Maal PLN (YBM PLN). Di mana penghasilan para pegawai muslim di PLN telah dipotong zakatnya oleh perusahaan secara otomatis dan dananya dikelola YBM untuk kemudian disalurkan kepada para penerima yang berhak.
Di Kubu Raya, YBM PLN UIP Kalbagbar menyalurkan bantuan sembako bagi para santri di Pondok Pesantren Al Ihsan Desa Mekar Sari dan Pondok Pesantren Al Latif Desa Madu Sari. Sedangkan di Sintang, dana zakat disalurkan untuk 15 orang perempuan muslimah duafa sebesar total Rp 7.500.000,-.
“Kami berharap, sekecil apapun bantuan ataupun dana zakat yang kami salurkan dapat memberikan senyuman dan kebahagiaan bagi para penerima,” pungkas Didik.
YBM PLN sendiri memiliki program-program sosial antara lain terdiri dari pilar pendidikan, kesehatan, ekonomi, dakwah, dan sosial kemanusiaan. YBM PLN sendiri memiliki visi untuk menjadi lembaga pengelola zakat, infak, dan sodaqoh di lingkungan PLN dalam memberdayakan mustahik menjadi muzakki.
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2021