Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan meninjau pelaksanaan pekerjaan ruas jalan Apan-Ulak Pauk Kecamatan Embaloh Hulu di daerah perbatasan Indonesia-Malaysia wilayah Kapuas Hulu Kalimantan Barat.
"Progres pembangunan ruas jalan Apan - Ulak Pauk sudah 100 persen pengerjaannya dengan panjang aspal 550 meter," kata Fransiskus Diaan, saat meninjau ruas jalan Apan-Ulak Pauk Kecamatan Embaloh Hulu Kapuas Hulu, Rabu.
Selain meninjau progres pembangunan ruas jalan Apan-Ulak Pauk, Fransiskus juga meninjau pembangunan bronjong dan pembangunan gedung SMA Negeri I Embaloh Hulu.
Diakui Fransiskus, saat ini kondisi infrastruktur di wilayah Kapuas Hulu termasuk daerah perbatasan secara umum sudah cukup baik, meski pun masih ada sejumlah daerah pedalaman yang memerlukan perhatian serius.
Namun, karena keterbatasan anggaran di daerah kata Fransiskus, maka pembangunan dilakukan dengan skala prioritas dan bertahap.
"Maunya kami pembangunan langsung tuntas, namun terkadang terkendala anggaran, tetapi sesuai visi dan misi kami bahwa kami akan membangun dari pinggiran dengan melihat skala prioritas," ucap Fransiskus.
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2021
"Progres pembangunan ruas jalan Apan - Ulak Pauk sudah 100 persen pengerjaannya dengan panjang aspal 550 meter," kata Fransiskus Diaan, saat meninjau ruas jalan Apan-Ulak Pauk Kecamatan Embaloh Hulu Kapuas Hulu, Rabu.
Selain meninjau progres pembangunan ruas jalan Apan-Ulak Pauk, Fransiskus juga meninjau pembangunan bronjong dan pembangunan gedung SMA Negeri I Embaloh Hulu.
Diakui Fransiskus, saat ini kondisi infrastruktur di wilayah Kapuas Hulu termasuk daerah perbatasan secara umum sudah cukup baik, meski pun masih ada sejumlah daerah pedalaman yang memerlukan perhatian serius.
Namun, karena keterbatasan anggaran di daerah kata Fransiskus, maka pembangunan dilakukan dengan skala prioritas dan bertahap.
"Maunya kami pembangunan langsung tuntas, namun terkadang terkendala anggaran, tetapi sesuai visi dan misi kami bahwa kami akan membangun dari pinggiran dengan melihat skala prioritas," ucap Fransiskus.
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2021