Asosiasi Futsal Daerah (AFD) Kalimantan Tengah (Kalteng) memanggil 26 atlet futsal putra yang mengikuti Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XII untuk mengikuti seleksi menghadapi babak kualifikasi PON XXI Aceh-Sumatera Utara 2024.

Pelaksana Tugas Ketua AFD Kalteng Boby DW Gandrung di Palangka Raya, Rabu, mengatakan seleksi dilaksanakan selama tiga hari di GOR Indoor Jalan Tjilik Riwut KM 5.

"Dalam seleksi ini para pelatih melihat langsung kondisi fisik pemain dan penerapan metode untuk diketahui atlet hingga dilakukan permainan internal untuk nantinya dipilih pemain yang akan turun di babak kualifikasi PON," terangnya.

Adapun 26 orang atlet yang dipanggil ini berasal dari Barito Utara, Barito Timur, Kapuas, Palangka Raya, Kotawaringin Timur, Kotawaringin Barat, Murung Raya, dan Pulang Pisau. Seleksi langsung dipantau pelatih kepala Bagus Ardiansyah didampingi asisten pelatih Rizal, Kholik, dan Misbah, serta direktur teknik Sepiyanto.

“Setelah seleksi akan dilanjutkan dengan pemusatan latihan selama satu bulan sebagai persiapan menghadapi babak kualifikasi PON," jelasnya.

Dalam babak kualifikasi PON XXI Aceh-Medan 2024, Kalteng masuk dalam Zona Kalimantan yang rencananya berlangsung pada Oktober.

Pelatih Kepala Bagus Ardiansyah meminta para atlet yang dipanggil agar fokus selama menjalani seleksi serta terus berlatih dan meningkatkan kondisi fisik sehingga dapat menampilkan permainan terbaik saat berlaga.

"Kalian bukan lagi membawa nama pribadi, tetapi membawa nama Kalteng,” jelasnya di sela persiapan para atlet untuk mengikuti seleksi.

Sementara itu, salah satu atlet asal Sampit, Kotawaringin Timur Ronald menegaskan siap menampilkan permainan terbaik untuk bisa masuk dan menjadi bagian dari tim inti.

"Kami akan memberi yang terbaik. Selanjutnya kami serahkan kepada tim pelatih untuk menilai," ujarnya.

Atlet lain yang juga mengikuti seleksi M Rizky dari Barito Timur mengatakan senang dan bangga karena sudah dipanggil untuk mengikuti seleksi.

"Kami akan berupaya keras untuk bisa masuk dalam tim dan membela Kalteng,” tuturnya.

Pewarta: Muhammad Arif Hidayat

Editor : Admin Antarakalbar


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2023