Pemerintah Kabupaten Kubu Raya, Kalimantan Barat memberikan pelayanan kesehatan secara berjenjang demi melayani para ibu dan anak, untuk mewujudkan generasi emas 2024 di daerah setempat.
 
"Pelayanan kesehatan dilaksanakan secara berjenjang, di mana posyandu menjadi garda terdepan untuk membantu menghubungkan pemerintah dengan ibu dan anak," ujar Penjabat Bupati Kubu Raya Sy Kamaruzaman di Sungai Raya, Sabtu.
 
Ia mengatakan hal itu demi memberikan pelayanan dan pendampingan terbaik kepada para ibu dan anak dengan menghadirkan tenaga kesehatan sesuai porsi.
 
Pasalnya, kata dia, pelayanan bidang kesehatan, termasuk posyandu, merupakan tugas dan kewajiban yang diberikan secara berjenjang dari pemerintah pusat kepada pemerintah daerah provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, hingga desa.
 
Dia mengatakan segala tugas di posyandu ini amanah yang diberikan oleh pemerintah, sedangkan dalam pelaksanaan perlu kerja sama.
 
"Mulai dari pemeriksaan pengantin, misalnya, kesehatan calon pengantin sudah diantisipasi seperti diberikan vitamin tambah darah hingga proses menikah dan hamil," ujar Kamaruzaman.
 
Selain itu, posyandu ikut terlibat hingga tahap melahirkan dan dilakukan pengukuran, penimbangan, dan pemeriksaan awal kepada bayi baru lahir.

"Bayinya keluar pun diukur, ditimbang, lingkar lengan, lingkar kepala, tinggi badan, dan berat badan semua diperiksa," katanya.
 
Ia mengatakan pemeriksaan secara komprehensif menunjukkan adanya pemahaman dari posyandu akan pentingnya memastikan kesehatan mulai dari proses pranikah, nikah, hingga seorang anak dilahirkan.
 
Kalau sehat, berharap seperti tujuan pemerintah untuk mewujudkan generasi emas di tahun 2045. Dan semuanya itu tentu harus dipersiapkan," katanya.

Pewarta: Rizki Fadriani

Editor : Admin Antarakalbar


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2024