Pameran kecantikan internasional Indo Beauty Expo akan kembali digelar di Jakarta International Expo, Kemayoran pada 31 Juli—2 Agustus sebagai salah satu upaya mendukung pengembangan industri kosmetik dalam negeri.
Chief Executive Officer (CEO) Krista Exhibitions Daud D Salim, dalam jumpa pers virtual di Jakarta, Jumat, mengatakan Indo Beauty Expo 2024 hadir sebagai platform untuk menjawab permintaan pasar dalam negeri yang cukup besar.
Apalagi saat ini banyak perusahaan kosmetik Indonesia yang hadir untuk memenuhi perkembangan permintaan masyarakat dengan memproduksi berbagai produk kosmetik dan kecantikan yang berkualitas.
“Kami optimistis melalui pameran ini dapat mendorong pengembangan industri kosmetik dalam negeri agar mampu berdaya saing di pasar global,” kata Daud.
Pameran tahun ini akan menghadirkan 170 perusahaan kosmetik, perawatan kulit, produk wewangian dan rambut, peralatan dan teknologi pengemasan.
Mereka datang dari 12 negara, seperti China, Korea Selatan, Filipina, Malaysia, Singapura, Jepang, dan Selandia Baru.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Indo Beauty Expo kembali hadir, dorong industri kosmetik nasional
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2024