Jakarta (ANTARA Kalbar) - Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Kemnakertrans) meluncurkan pelayanan surat izin pengerahan (SIP) tenaga kerja Indonesia (TKI) secara online dan bursa kerja (BK) online yang diharapkan dapat meningkatkan pelayanan dan transparansi.

"Pelayanan ini merupakan bagian dari pelaksanaan tata kelola pemerintahan yang baik (good governance) di Kemnakertrans. Selama ini Kemnakertrans melibatkan masyarakat dalam setiap proses pengambilan keputusan, terutama terkait kebijakan yang menyangkut kepentingan publik. Pelayanan ini merupakan upaya untuk mewujudkan transparansi serta akuntabilitas Kemnakertrans," kata Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kemnakertrans Muchtar Lutfie pada acara peluncuran di kantor Kemnakertrans Jl Gatot Subroto Kav 51 Jakarta Selatan, Senin.

Selain untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, pelayanan itu juga diharapkan dapat mengurangi penggangguran dan kemiskinan serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat secara umum dan tenaga kerja secara khusus.

Kemnakertrans membuka loket/gerai pelayanan khusus di gedung kementerian selain juga membangun fasilitas bursa kerja online yang bisa di akses  dengan alamat http://infokerja.depnakertrans.go.id yang telah menjangkau 437 kota/ kabupaten di seluruh Indonesia.

Muchtar juga berharap agar dinas-dinas tenaga kerja di seluruh Indonesia dapat memanfaatkan fasilitas SIP dan bursa kerja online tersebut.

"Dengan ini, perusahaan pun bisa menawarkan lowongan pekerjaan (di bursa kerja) dan bahkan masyarakat yang butuh kartu kuning pun bisa memanfaatkannya," kata Muchtar.

(A043)

Pewarta:

Editor : Zaenal A.


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2012