Pontianak (Antara Kalbar) - Ribuan warga Kota Pontianak, Minggu, memadati kawasan perdagangan di Jl Gajah Mada hingga Diponegoro untuk menyaksikan pawai budaya nusantara dan atraksi naga menyambut Cap Go Meh.

Warga sudah mulai memadati kawasan itu sejak pukul 10.00 WIB, namun pawai budaya baru akan digelar sekitar pukul 12.00 WIB.

Sehingga banyak warga mengisi waktu dengan makan di sejumlah restoran dan warung makan yang tersedia di kawasan tersebut.

Ketua panitia Cap Go Meh kota Pontianak, Buyung Bunardi mengatakan Ketua Panitia CGM Tahun 2013 Kota Pontianak menyatakan puncak perayaan Cap Go Meh adalah Minggu (24/2).

"Naga yang sudah menjalani ritual buka mata Jumat lalu, diarak keliling kawasan di Jalan Gajah Mada dan Tanjungpura Pontianak, disertai pawai budaya nusantara," katanya.

Kemudian sekitar pukul 19.30 WIB para naga tersebut melakukan atraksi di depan Kantor Wali Kota Pontianak, Jalan Rahadi Oesman atau Taman Alun-alun Kapuas.

Seorang warga Pontianak, Imelda (30) mengatakan sudah menunggu sejak pukul 10.00 WIB, tetapi pawai belum mulai sampai saat ini.

"Sabar tunggu. Sekali setahun," katanya.

(N005)



Pewarta: Nurul Hayat

Editor : Nurul Hayat


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2013