Pontianak (Antara Kalbar) - Calon Anggota Dewan Perwakilan Daerah Dapil Kalbar nomor urut 24 Oesman Sapta Oedang melakukan kunjungan kepada sejumlah tokoh masyarakat Kabupaten Sambas, Provinsi Kalimantan Barat sebelum memulai kampaye terbukanya di lapangan sepak bola Gabsis Sambas.

"Kunjungan saya ini untuk mempererat silaturahim dengan teman lama yang kebetulan tokoh masyarakat Sambas seperti istri alhmahum Pengeran Ratu Winata Kusuma, Endang Sri Muningsih dan Mul`am Khusairi, sekaligus mohon doa dan dukungannya," kata Oesman Sapta Jumat.

Tokoh masyarakat Sambas yang dikunjungi Oesman tersebut salah satu kolektor barang-barang antik seperti meriam karbit dari ukuran kecil dan sedang, senjata kuno, guci dan berbagai jenis piring kuno.

Calon Anggota DPD Dapil Kalbar nomor urut 24 Oesman Sapta dijadwalkan melakukan kampanye terbuka di lapangan sepak bola Gabsis Sambas yang berada di tengah-tengah Kota Sambas.

Oesman menyatakan kesiapannya untuk memperjuangkan peningkatan kesejahteraan masyarakat Kalbar seandainya terpilih pada Pemilu Legislatif 2014.

"Banyak orang-orang bertanya kepada saya, alasan mau maju menjadi calon anggota DPD RI, padahal sudah serba berkecukupan, saya punya mobil, kapal mewah, pesawat, kenapa masih mau menjadi wakil rakyat," katanya.

Ia menjelaskan, alasan maju menjadi wakil rakyat melalui DPD RI, karena cita-cita dari dulu ingin turut membahagiakan orang miskin.

"Kalau terpilih nanti, saya ingin merubah cara berpikir masyarakat Kalbar yakni dengan lima S," katanya.

Dia menjelaskan lima S diantaranya strategi untuk mempersiapkan dan memperjuangkan rakyat Kalbar, kemudian S berikutnya struktur organisasi, "skill" wakil rakyat harus betul-betul punya kemampuan dalam memperjuangkan daerahnya, kemudian sistem harus jelas mau dibawa kemana Kalbar, serta speed target kedepannya.

Oesman menambahkan, hingga saat ini peran DPD belum maksimal, sehingga daerah-daerah memerlukan dukungan DPD.

"Dari dulu saya anti sukuisme dan asal usul, serta warna kulit, mau warna kulit apapun tetap satu bangsa Indonesia," ujarnya.

Menurut dia, dirinya berasal dari keluarga miskin dan kampung yang cukup melarat. "Tetapi sekarang ukurannya berbuat apa untuk kemajuan rakyatnya," kata Oesman Sapta yang sebelumnya pernah menjabat wakil ketua MPR.

Dalam kesempatan itu, dirinya mempersilakan siapa saja putra terbaik Kalbar yang maju di DPR RI dan DPD RI, asalkan menjadi wakil rakyat yang berpihak pada rakyat.

Pewarta: Andilala

Editor : Zaenal A.


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2014