Pontianak (Antara Kalbar) - Sebanyak 12 replika naga, Kamis sore, melakukan atraksinya di kawasan pecinan Kota Pontianak, Provinsi Kalimantan Barat, mulai dari Jalan Gajah Mada hingga Tanjungpura untuk memeriahkan puncak Perayaan Imlek dan Cap Go Meh di kota itu.

"Ke-12 naga yang melakukan atraksi ini, sebelumnya sudah terlebih dahulu melakukan ritual `buka mata` di Kelenteng Kwan Tie Bio Pontianak," kata Ketua Panitia Cap Go Meh Pontianak Sugioto di Pontianak.

Ia menjelaskan selain melakukan atraksinya untuk memberikan hiburan kepada warga Pontianak, juga dipercaya dalam membersihkan pengaruh roh-roh jahat di kawasan pecinan itu.

"Karena naga yang telah melakukan ritual `buka mata` dipercaya punya kekuatan untuk mengusir pengaruh roh-roh jahat tersebut," ungkapnya.

Ke-12 naga yang melakukan atraksi tersebut, yakni dari YPK (Yayasan Pemadam Kebakaran), diantaranya YPK Merdeka dua naga, Majelis Adat Budaya Tionghoa Pontianak dan Kalbar tiga naga, YPK Khatulistiwa satu naga, Perkumpulan Seni Permainan Naga dan Barongsai Kalbar satu naga, YPK Budi Pekerti satu naga, YPK Panca Bhakti satu naga, YPK Siaga satu naga, Surya Mas dan Nusa Indah masing-masing menurunkan satu naga.

Pada kesempatan itu, Ketua Panitia Cap Go Meh Pontianak tahun 2015 berharap atraksi naga, barongsai dan berbagai atraksi lainnya, dalam Perayaan Imlek dan Cap Go Meh di Pontianak bisa mendongkrak minat wisatawan mancanegara untuk berkunjung ke Pontianak dan Kalbar umumnya.

"Atraksi naga berkeliling Kota Pontianak ini sudah menjadi agenda tahunan kami dalam merayakan Imlek dan Cap Go Meh," ujarnya.


Pewarta: Andilala

Editor : Teguh Imam Wibowo


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2015