Sungai Raya (Antara Kalbar) - Dinas Kebudayaan Pariwisata Pemuda dan Olahraga Kabupaten Kubu Raya  menggali potensi wisata yang ada di setiap kecamatan di kabupaten tersebut melalui pemilihan putra dan putri pariwisata.

"Beberapa waktu lalu, kami telah melakukan pemilihan putri dan putra pariwisata Kubu Raya untuk tahun 2015. Kami harapkan, dari kegiatan ini bisa menggali berbagai potensi wisata yang ada di Kubu Raya, agar bisa dikembangkan," kata Kepala Dinas Budparpora Kubu Raya, Saini Umar di Sungai Raya, Sabtu.

Dia mengatakan, nantinya para putra dan putri pariwisata tersebut akan ditugaskan untuk membuat tulisan mengenai potensi wisata dari daerahnya masing-masing. Dari tulisan tersebut akan menjadi acuan bagi pihaknya dalam menggali potensi wisata di Kubu Raya.

Dalam pemilihan putri pariwisata tersebut, para putra dan putri pariwisata dituntut untuk cerdas dalam mempromosikan Kubu Raya agar lebih cepat berkembang terutama di bidang pariwisata.

"Semua peserta yang mengikuti pemilihan putri pariwisata kemarin, mewakili kecamatan yang ada di Kubu Raya dan mereka cukup cerdas dalam mempromosikan wisata yang ada," tuturnya.

Menurutnya, potensi wisata alam yang ada di Kubu Raya cukup bagus diantaranya mangrove, gunung Ambawang yang sangat bagus jika di kelola dengan baik serta beberapa potensi wisata lainnya.

"Wisata alam yang ada di Kubu Raya sampai saat ini mungkin belum tergali dengan baik dan untuk menciptakan kawasan pariwisata itu tidak bisa membalikkan telapak tangan," katanya.

Dalam pemilihan putra dan putri pariwisata Kubu Raya tahun 2015 ini, finalis asal Kecamatan Sungai Kakap Sumarno dan Abigael Kristianti Oktaviana finalis Kecamatan Batu Ampar berhak menyandang gelar sebagai Putra dan Putri Pariwisata Kabupaten Kubu Raya tahun 2015.

Wakil Bupati Kubu Raya Hermanus mengatakan Pariwisata di Kubu Raya semakin banyak dikenal oleh masyarakat secara luas, baik itu wisatawan dalam negeri maupun luar negeri.

"Kita berharap pariwisata bisa menjadi sektor yang diandalkan dalam peningkatan pendapatan daerah, memang untuk melakukan hal tersebut bukanlah pekerjaan yang gampang agar beberapa objek pariwisata kita memiliki nilai jual," ujarnya.

Ia mengatakan perlu dilakukan hal-hal yang konkret dan terukur untuk dapat menjadikan pariwisata memiliki nilai jual tinggi. oleh karena itu Pemkab akan berupaya untuk terus membenahi pariwisata.

Ia memaparkan Kubu Raya memiliki potensi wisata diantaranya Potensi wisata alam, wisata budaya, wisata religius, dan wisata buatan. adanya kombinasi wisata ini diharapkan dapat menjadi objek wisata andalan Kubu Raya.

"Adanya Putra/Putri Pariwisata nantinya diharapkan bisa membantu pemerintah untuk mempromosikan pengembangan pariwisata dengan memberikan kesadaran masyarakat untuk juga ikut memberikan dukungan untuk pengembangan masyarakat," katanya.

(KR-RDO/N005)

Pewarta: Rendra Oxtora

Editor : Nurul Hayat


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2015