Pontianak (Antara Kalbar) - Koordinator Wilayah Taruna Siaga Bencana (Tagana) Kota Singkawang Kalimantan Barat mengimbau warga di kota itu waspada banjir menyusul curah hujan yang tinggi.

"Kami imbau warga waspada banjir karena dua hari ini curah hujan cukup tinggi," kata Ketua Korwil Tagana Singkawang Zulfian Agus di Singkawang, Senin.

Memang, katanya, saat ini kondisi masih aman. Namun, banjir bisa saja terjadi apabila curah hujan masih tinggi hingga beberapa hari ke depan.

"Kami sudah menyiapkan anggota. Begitu mendapat informasi adanya banjir maka anggota langsung bergerak untuk melakukan evakuasi," tuturnya.

Melihat cuaca ekstrem yang terjadi sekarang ini, dia mengingatkan terutama warga di daerah-daerah yang selalu menjadi langganan banjir, seperti Bukit Batu dan Pasar Baru Singkawang.

"Kepada dua daerah ini, saya pesankan selalu waspada," katanya.

Sementara itu, hujan deras mengguyur Kota Singkawang sejak Sabtu malam (7/5) hinggu Minggu dini hari (8/5). Kemudian, pada Minggu pagi hujan deras masih mengguyur Kota Singkawang.

Terkait hal itu, warga Kota Singkawang berharap agar dalam beberapa hari terakhir hujan deras tidak kembali turun supaya pemukiman mereka terhindar dari banjir.

"Hujan deras yang menyelimuti Singkawang seperti pada beberapa bulan lalu, membuat sejumlah ruas jalan terendam air," kata salah seorang warga Singkawang, Riya.

Saat itu, genangan air yang terjadi di Kelurahan Condong, Jalan Rawasari dan Suhada. Ketinggian air sampai setinggi paha orang dewasa, sehingga motor yang mencoba untuk melintas, mogok di tengah jalan.

"Kalau hujan terus turun dan deras seperti beberapa hari terakhir, bisa-bisa beberapa daerah di Singkawang terendam banjir," kata Riya.***4***



(U.KR-RDO/A039)

Pewarta: Rendra Oxtora

Editor : Admin Antarakalbar


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2016