Pontianak (Antara Kalbar) - Bupati Kubu Raya, Rusman Ali meminta masyarakat kabupaten itu untuk bisa meningkatkan perlindungan terhadap anak agar terhindar dari kekerasan dan kejahatan seksual yang saat ini marak terjadi di berbagai daerah.

"Kita mesti mendampingi anak-anak kita dengan baik dirumah bagi tenaga pendidik harus mampu mendampingi anak-anak kita dengan baik dan penuh tanggung jawab," kata Rusman Ali di Sungai Raya, Kamis.

Menurutnya, pada kegiatan Hari Anak Nasional tahun 2016, menjadi momentum bagi masyarakat untuk mewujudkan generasi penerus Kubu Raya yang bebas dari tindak-tindak kekerasan dan kejahatan seksual.

Dijelaskan Rusman Ali, tugas untuk menjaga dan menangkal anak-anak dari kekerasan dan kejahatan seksual adalah tanggung jawab bersama. "Dalam hal ini, pemerintah Kubu Raya berperan dalam membuat kebijakan dan program yang mendukung atas upaya peningkatan perlindungan anak-anak dari kekerasan dan kejahatan seksual yang saat ini banyak terjadi di berbagai daerah," tuturnya.

Ditempat yang sama, Ketua Tim Penggerak PKK Kubu Raya Endang Indrawati menitip pesan kepada Ibu-Ibu yang menghadiri kegiatan tersebut agar menjadi sahabat dan teman yang baik bagi anak-anaknya. Sehingga dapat mendampingi anak-anak dengan baik dan anak-anak tidak merasa sungkan untuk cerita dan berbagi informasi dengan orang tua.

"Ibu-Ibu sekalian saya minta agar menjadi teman, sahabat dan orang tua yang baik dengan anak-anak kita. Sehingga anak-anak kita merasa aman dan nyaman dirumah bersama kita," katanya.

Dengan demikian, anak-anak akan lebih mudah terbuka dengan orang tua mengenai apa saja yang mereka alami dalam pergaulan di masyarakat maupun di sekolah.

Endang mengatakan dengan adanya kedekatan personal yang baik antara orang tua dengan anak-akan memudahkan orang tua melakukan pembinaan dan pendampingan terhadap anak-anak.

"Dengan begitu akan memudahkan orang tua menjauhkan anak-anak dari tindakan-tindakan kekerasan dan kejahatan seksual yang kian marak terjadi saat ini," kata Endang.






(U.KR-RDO/N005)

Pewarta: Rendra Oxtora

Editor : Admin Antarakalbar


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2016