Sintang (Antara Kalbar) - Wakil Bupati Sintang Askiman membuka seleksi penerimaan mahasiswa Program Studi Pendidikan Dokter Universitas Tanjung Pura Pontianak Jalur Ikatan Dinas Tahun 2017 Kabupaten Sintang.
    "Seleksi calon mahasiswa kedokteran ini adalah merupakan program kebijakan kita untuk melakukan pemberian beasiswa dalam bentuk tugas belajar yang dilaksanakan bekerjasama dengan Fakultas Kedokteran Universitas Tanjung Pura Pontianak," ujar Askiman. 
    Menurut dia, ini merupakan langkah strategis untuk menjawab kekurangan tenaga kesehatan di Kabupaten Sintang.
     "Karena kita juga mengalami kekurangan anggaran sehingga pada tahun ini, kita hanya bisa menerima 3 orang dulu," terang Askiman. 
    Ia menegaskan, kerja sama serupa akan dilakukan setiap tahun dan hasilnya murni ditetapkan oleh tim seleksi dari Untan. 
    Wakil Bupati Askiman juga mengatakan bahwa pemerintah berharap siswa yang lulus berasal dari kecamatan-kecamatan jauh. "Supaya nantinya bila sudah selesai kuliah, mereka kita bisa langsung tempatkan di daerahnya masing-masing, dia mengabdi dilingkungannya sendiri, dan tidak minta pindah-pindah," ujarnya.
    Usai memberikan sambutannya, Wakil Bupati melakukan penyematan tanda peserta secara simbolis kepada pewakilan siswa.
    Kepala Bagian Kesra Sekretaris Daerah Sintang, Mislan mewakili Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan Sekretaris Daerah Kabupaten Sintang, Hendri selaku ketua panitia seleksi yang pada saat acara pembukaan menyampaikan bahwa peserta seleksi berasal dari semua SMU yang ada di Kabupaten Sintang. 
    "seluruh SMU sudah kami beritahukan mengenai pembukaan seleksi ini, kali ini bahkan ada dari Kecamatan Ketungau Tengah, Sepauk, dan SMU yang ada di dalam kota," ujar Mislan.
    Peserta yang mengikuti seleksi ini, sebanyak 60 orang berasal dari 14 SMU. "Beberapa sekolah memang ada yang tidak mempunyai jurusan IPA sehingga tidak mengirimkan peserta," kata Mislan lagi.
    Salah seorang dosen Prodi Pendidikan Dokter Fakultas Kedokteran Untan Pontianak sekaligus anggota tim seleksi kali ini, Agus Fitriangga menyampaikan motivasinya kepada para peserta. "Kami sangat senang atas besarnya minat siswa-siswa di Kabupaten Sintang ini, selamat berjuang dan sampai berjumpa lagi di Kampus bagi yang lulus seleksi," ujarnya.
     Turut hadir dalam acara pembukaan seleksi ini, Kepala Bappeda Kabupaten Sintang, Kartiyus dan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabuapten Sintang, Lindra Azmar.

Pewarta: TN Andi/Humas

Editor : Teguh Imam Wibowo


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2017