Pontianak (Antaranews Kalbar) - Direktur Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Sebalo Bengkayang, Provinsi, Kalimantan Barat, Barudin menargetkan ada penambahan jaringan perusahaan milik daerah tersebut dalam rangka peningkatan dan perluas layanan kepada masyarakat.

"Untuk meningkatkan pelanggan tentu kita harus dulu meningkatkan jaringan yang ada. Hal itu juga selaras dengan peningkatan layanan," ujarnya saat dihubungi di Bengkayang, Senin.

Barudin menjelas hingga saat ini baru terdapat 5.480 pelanggan PDAM Sebalo. Angka yang ada tersebut menurutnya memang harus ditingkatkan.

"Pelanggan kita selain rumah tangga dan pemerintah juga ada dari industri meskipun angkanya sangat kecil," papar dia.

Dikatakannya saat ini pelanggan yang ada baru tersebar di di wilayah Kecamatan Lumar hingga Kota Bengkayang.

"Yang belum itu akan kita sasar. Kembali jaringan harus diperluas," kataanya.

Ia berharap proses dari terget yang ada terealisasi dengan baik dan segera agar pelayanan terbaik dari PDAM Sebalo dapat dirasakan masyarakat.
 

Pewarta: Dedi

Editor : Admin Antarakalbar


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2018