Putussibau (Antaranews Kalbar) - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kapuas Hulu, Kalimantan Barat, Ahmad Yani mengatakan jumlah pemilih untuk Pemilu 2019 di Kapuas Hulu sebanyak 179.393 jiwa.  "Jumlah itu berdasarkan hasil pleno penetapan daftar pemilih tetap hasil penyempurnaan," katanya di Putussibau, Kapuas Hulu Kalimantan Barat, Kamis.

Ia menjelaskan dari jumlah itu terdiri dari pemilih laki-laki sebanyak 91.382 jiwa dan pemilih perempuan sebanyak 88.011 jiwa yang tersebar di 932 tempat pemungutan suara di 282 desa dan kelurahan dari 23 kecamatan yang ada di Kapuas Hulu.

Menurut dia, pada hasil penyempurnaan DPT ada 6.195 pemilih baru yang sebelumnya sudah dilakukan penyempurnaan ditingkatkan desa dan kecamatan.

"Kami sudah menyampaikan salinan hasil pleno penetapan daftar pemilih tetap hasil penyempurnaan kepada KPU provinsi, Bawaslu dan Pemerintah Daerah Kapuas Hulu," jelasnya.

Dirinya berharap semua pihak dapat mensukseskan pelaksanaan pemilu 2019 sehingga terwujud Pemilu yang berkualitas dan martabat.

"Untuk mensukseskan pelaksanaan Pemilu merupakan tanggungjawab bersama termasuk elemen masyarakat dan peserta Pemilu," kata Yani.

Sementara itu salah satu warga Putussibau, Muhammad Arif berharap data pemilih tetap hasil penyempurnaan yang sudah ditetapkan KPU Kapuas Hulu benar-benar sudah valid.

"Semoga seluruh masyarakat yang masuk dalam daftar pemilih dapat menggunakan hak pilihnya tanpa ada tekanan dari pihak mana pun sehingga tidak ada golput," lanjutnya.

Dia juga mengajak seluruh masyarakat Kapuas Hulu turut serta mensukseskan pesta demokrasi itu.

"Apa pun dan siapa pun pilihan kita persatuan dan kesatuan harus tetap kita jaga," ajak dia.


 

Pewarta: Teofilusianto Timotius

Editor : Admin Antarakalbar


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2018