Polres Singkawang terus mengimbau sekaligus mengedukasi masyarakat agar disiplin dan mengikuti imbauan pemerintah, terutama untuk tidak melakukan mudik saat Lebaran guna memutus mata rantai Pandemi COVID-19.

"Tidak hanya kegiatan preemtif dan preventif di lapangan, kita juga berkreasi dengan membuat video-video dengan konten yang menarik dan mudah dipahami untuk mengimbau masyarakat," kata Kapolres Singkawang, AKBP Prasetiyo Adhi Wibowo, Jumat.

Seperti yang terbaru, pada unggahan 12 Mei 2020, Polres Singkawang melalui kanal-kanal media sosial kehumasannya, menampilkan karya yang berjudul "Jangan Mudik".

Diperankan oleh sejumlah personel lintas satuan di Polres Singkawang, kali ini konten kreatif yang dibuat juga berkolaborasi dengan personel TNI dari Kodim 1202 Singkawang.

"Ini sebagai bentuk sinergitas kita dalam menyadarkan masyarakat agar tidak melakukan perjalanan mudik yang berpotensi menjadi sarana penularan virus COVID-19," tuturnya.

Sementara itu, Satuan Lalu Lintas Polres Singkawang bersama instansi terkait melaksanakan Operasi Ketupat Kapuas 2020.

"Dalam giat ini kita mendirikan dua pos pengaman dan pemeriksaan kesehatan," kata Kasat Lantas Polres Singkawang, AKP Syaiful Bahri.

Untuk pengunjung yang datang dari daerah Pontianak ke Kota Singkawang akan tim cek suhu tubuhnya. "Apabila ada pengunjung yang suhu tubuhnya di atas 38 derajat celsius, maka akan dilakukan pemeriksaan kesehatan secara intensif oleh tim kesehatan di dalam pos pengamanan," ujarnya.

Pemeriksaan kesehatan yang dilakukan, katanya, bertujuan agar orang-orang yang masuk ke Kota Singkawang dalam keadaan sehat guna mencegah penularan COVID-19.

"Kami bersama instansi terkait akan setiap hari melakukan pemeriksaan kesehatan sekaligus mengimbau agar masyarakat Singkawang tidak mudik selama masih pandemi COVID-19," pesannya.

Wali Kota Singkawang, Tjhai Chui Mie meminta kepada masyarakat Singkawang untuk selalu menjaga keamanan dan kesehatan menjelang hari raya Idul Fitri.

"Terlebih cuaca beberapa hari ini suka berubah-ubah yang awalnya panas tiba-tiba berubah menjadi hujan dan begitu pula sebaliknya," katanya.

Kemudian, masyarakat Singkawang dimanapun berada, bahwa sesuai dengan ketegasan pemerintah pusat untuk saat ini tidak boleh mudik.

"Maka dari itu, kepada masyarakat Kota Singkawang dimanapun berada diharapkan bisa mematuhi ketegasan tersebut untuk saat ini jangan dulu mudik, karena masih dalam kondisi pandemi COVID-19," ujarnya.

Jadi mohon kerjasamanya untuk saat ini maupun lebaran tahun ini untuk tidak dulu melakukan mudik. "Karena ketegasan yang dilakukan pemerintah adalah demi keselamatan kita bersama," katanya.

Baca juga: Norsan kembali ingatkan ASN untuk tidak mudik Lebaran
Baca juga: Menhub izinkan seluruh moda transportasi mulai 7 Mei

Pewarta: Rendra Oxtora

Editor : Teguh Imam Wibowo


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2020