Penjabat (Pj) Bupati Kubu Raya, Kalimantan Barat mengatakan belanja daerah Kabupaten Kubu Raya tahun 2023 telah terealisasi Rp1,54 triliun atau 86,10 persen dari yang dianggarkan.
"Dari belanja daerah, terealisasi Rp1,54 triliun dari anggaran Rp1,79 triliun," ujar Pj Bupati Kubu Raya, Sy Kamaruzaman di Sungai Raya, Kamis.
Kamaruzaman menjabarkan jika belanja daerahnya terdiri dari belanja operasi yang terealisasi sebesar Rp1,17 triliun dari anggaran Rp1,39 triliun atau 84,05 persen yang dikatakannya lebih rendah dari tahun 2022 sebesar Rp45,14 miliar atau menurun 3,70 persen.
Sedangkan untuk belanja modal daerahnya terealisasi Rp151,19 miliar dari anggaran Rp177,35 miliar atau 84,25 persen. Belanja tidak terduga daerahnya terealisasi Rp2,90 miliar dari anggaran Rp3,02 miliar atau 96,29 persen.
Dan belanja transfer terealisasi hampir 100 persen yakni Rp218,96 miliar dari anggaran sebesar Rp219,58 miliar atau 99,71 persen dari total yang dianggarkan.
Serta selanjutnya terjadi minus pada pembiayaan yakni Rp125,57 miliar, sedangkan anggaran yang ditargetkan Rp24,42 miliar.
"Sehingga sisa lebih pembiayaan tahun berkenaan atau sisa lebih pembiayaan anggaran (SILPA) sebesar Rp5,88 miliar," ujar Kamaruzaman.
Dia mengatakan, jika SILPA tahun 2023 lebih rendah Rp6,68 miliar dibanding tahun lalu, pada 2022 lalu, Kubu Raya memiliki SILPA yakni sebesar Rp12,57 miliar.
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2024