Pontianak (ANTARA) - Wakil Wali Kota Pontianak Provinsi Kalimantan Barat Bahasan mengatakan saat ini Pemkot setempat memprioritaskan program rencana penanggulangan kemiskinan bagi masyarakat yang ada di daerah itu.
"Penanggulangan kemiskinan menjadi prioritas pembangunan jangka menengah daerah, dan kami menargetkan penurunan tingkat kemiskinan di Kota Pontianak," kata Bahasan di Pontianak, Selasa.
Dia juga menambahkan, Pemerintah Kota Pontianak sedang melaksanakan beberapa program dalam penanggulangan kemiskinan tersebut.
"Seperti yang telah diamanatkan oleh Peraturan Presiden Nomor 15 tahun 2010 tentang percepatan penanggulangan kemiskinan. Dalam hal itu, kami telah memprogramkan penanganan kemiskinan di Kota Pontianak secara menyeluruh," katanya.
Bahasan mengatakan, dalam program penanggulangan kemiskinan secara garis besar tercakup dalam empat bidang yang harus diprioritaskan.
"Nah, dalam program penanggulangan kemiskinan ini ada empat bidang yang harus diprioritaskan, seperti pendidikan, kesehatan, infrastruktur dan pembangunan ekonomi kerakyatan," katanya.
Kemudian terbagi menjadi tiga kelompok, yang pertama program penanggulangan kemiskinan berbasis bantuan dan perlindungan sosial, yang kedua program peningkatan kemiskinan berbasis pemberdayaan masyarakat, dan yang ketiga program penanggulangan kemiskinan berbasis pemberdayaan usaha mikro.
"Dari ketiga kluster ini sudah dilakukan oleh dari berbagai pemangku kepentingan yang ada di Kota Pontianak," ujarnya.
Dia juga berharap, apa yang dilakukan itu mendapatkan dukungan dalam bentuk bekerjasama dan saling bahu-membahu agar target tersebut dapat tercapai, serta perlunya sinergi dalam hal penganggaran dalam penanggulangan kemiskinan di Kota Pontianak.
"Saya berharap semua pihak ikut bersinergi, sehingga lebih efektif dan tepat sasaran, dengan demikian kelompok masyarakat yang tidak terjangkau dan lebih diperhatikan serta terbantu sehingga kegiatan pembangunan pun dapat mereka rasakan," ujarnya.
Pemerintah Kota Pontianak prioritaskan penanggulangan kemiskinan daerah
Selasa, 6 April 2021 15:04 WIB