Satgas TMMD Regtas ke-107 Kodim 1204/Sanggau Praka Yamim melaksanakan anjangsana di rumah Bu Ayang warga Dusun Sekura, Desa Semerangkai Kecamatan Kapuas, Kabupaten Sanggau, Selasa (31/3/2020).

Anjangsana merupakan salah satu cara bersosialisasi untuk menjalin tali silaturahmi kepada masyarakat

Kegiatan ini dilaksanakan saat istirahat siang menyempatkan diri untuk menjalin keakraban dengan  masyarakat terutama anak anak Dusun Sekura, yang kebetulan sambil bergurau anak dari Bu Ayang sangat senang dan gembira  dengan hadirnya Praka Yamin dirumahnya.

Saat ditanya oleh Praka Yamin kalau sudah besar cita-citanya ingin jadi apa, langsung dijawab. " Menjadi tentara om, jawab anaknya Bu Ayang," ujarnya polos.

Sementara Praka Yamim mengaku sangat senang, bangga dan terharu mendengar jawaban dari anaknya Bu Ayang masih polos, karena ini adalah cikal bakal generasi penerus bangsa.

" Dan semoga apa yang dicita- citakan terwujud, pesan kepada Bu Ayang agar anaknya selalu dibimbing dan dibina mulai sejak dini," ungkapnya.

Baca juga: Satgas TMMD bantu warga jemur padi
Baca juga: Cek kesiapan excavator, ini dilakukan Sertu Yusuf
Baca juga: Dansatgas TMMD tinjau kesiapan peralatan
 

Pewarta: Muhammad Khusyairi

Editor : Admin Antarakalbar


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2020