Demi kenyamanan lalu lintas akses transpotasi, anggota Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler Perbatasan ke-110 Kodim 1206/PSB, menyempatkan diri membantu warga untuk menimbun lubang di jalan yang ada di Desa Hulu Pengkadan. Penimbunan jalan berlubang itu dilakukan secara bergotong royong bersama warga Hulu Pengkadan Kecamatan Pengkadan Kabupaten Kapuas Hulu, Kalbar.

PJ Komandan Koramil 09/Jongkong Pelda Didik Riyono mengatakan, kerja penimbunan jalan itu menjadi ringan berkat semangat dan atusias kebersamaan warga setempat dan anggota TMMD.

Baca juga: Dansatgas terus berikan semangat kepada anggota di lokasi TMMD

"Hal ini ditunjukkan betapa sangat antusias warga yang juga ikut bekerja bergotong royong bersama kami pada pekerjaan fisik seperti penimbunan jalan yang berlobang," kata PJ Komandan Koramil 09/Jongkong Pelda Didik Riyono, Rabu.

Ia mengatakan, sejak dilaksanakannya TMMD ke 110 kodim 1206/PSB masyarakat Desa Hulu Pengkadan di lokasi TMMD, tidak pernah surut semangatnya dalam bekerja.

Baca juga: Potret Keakraban TNI dan warga di lokasi TMMD Ke 110 Kodim 1206/PSB

Menurutnya, antusias masyarakat baik yang muda maupun yang tua, patut diberi acungan jempol, dalam keterlibatannya pada kegiatan program kerja TMMD. Hal itu berkat dari seringnya sosialisasi dan koordinasi, serta kedekatan kepada warga masyarakat, yang dilakukannya

beserta beberapa anggota Satgas TMMD kodim 1206/PSB, dan warga masyarakat, sehingga sampai saat ini bisa dirasakan kemanunggalan TNI dan Rakyat.

"Kebersamaan antara anggota Satgas TMMD Kodim 1206/PSB dan warga Hulu Pengkadan menjadikan pekerjaan berat menjadi ringan. Karena berat sama dipikul, ringan sama dijinjing, bekerja bersama-sama, saling bahu membahu, senang susah ditanggung bersama," katanya.

Pelda Didik Riyono menambahkan,  dengan sukses TMMD Regtas ke-110 Kodim 1206/PSB itu diharapkan dapat menjadikan masyarakat yang sejahtera dengan adil dan merata dalam pembangunan.

Baca juga: Dandim Dorong Persatuan Bangsa lewat Program TMMD di Pengkadan
Baca juga: Satgas TMMD berinisiatif timbun jalan desa yang berlubang
Baca juga: Bahu membahu dan berbaur menjadi satu adalah bentuk kedekatan anggota TMMD 110

 

Pewarta: Slamet Ardiansyah

Editor : Admin Antarakalbar


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2021