Momentum peringatan wafat atau haul Syekh Muhammad Zaini bin Abdul Ghani atau akrab disapa Guru Sekumpul Martapura, Kalimantan Selatan mendorong peningkatan kunjungan wisata di Banjarbaru.

"Alhamdulillah, Insya Allah momen Haul Guru Sekumpul menjadi berkah bagi kita semua termasuk mampu mendorong peningkatan kunjungan wisata," ujar Kadis Pemuda Olahraga Budaya Pariwisata Kota Banjarbaru, Ahmad Yani di Banjarbaru dilaporkan Minggu.

Baca juga: Telkomsel hadirkan "paket murah banar" di haul guru sekumpul

Ia mengatakan kegiatan religius yang diperkirakan menyedot puluhan ribu jamaah dari berbagai daerah di Kalsel, bahkan Kalimantan hingga daerah lainnya di Indonesia tentu membawa keberkahan.

Menurut dia, jamaah yang berasal dari berbagai daerah itu berangkat menuju satu titik, yakni pusat haul di Mushalla Ar-Raudhah Kelurahan Sekumpul Martapura dan melintasi sebagian wilayah Banjarbaru.

"Daerah kita bertetangga dengan Sekumpul Martapura sehingga tentu melintasi Banjarbaru dan diharapkan sepulangnya berniat mengunjungi sejumlah objek wisata yang tersebar di sejumlah lokasi," ucapnya.

Dikatakan, pihaknya sesuai arahan Wali Kota Banjarbaru H M Aditya Mufti Ariffin sudah membuka Mes L sebagai salah satu tempat singgah bagi jamaah yang berdatangan dari berbagai daerah.

Baca juga: UAS hadiri haul pendiri Kota Pontianak

"Mes L merupakan salah satu ikon wisata Banjarbaru sehingga setiap jamaah bisa menikmati kuliner dan produk UMKM maupun kerajinan lain yang dijual di tempat tersebut," ujar pria akrab disapa Yani Makkie itu.

Disebutkan, kawasan wisata lain yang bisa dikunjungi jamaah seperti Makam Syarifah Badrun di wilayah Kecamatan Cempaka, dan sejumlah kawasan ikonik Banjarbaru dengan nama disesuaikan tema wilayah.

Dikatakan, Banjarbaru memiliki ikon sesuai tema kawasan yang diberi nama tertentu seperti Kampung Pelangi, Kampung Purun dan juga Kampung Pengolah Jamu Loktabat di Kelurahan Loktabat Selatan.

"Kampung tematik tersebut menjadi suatu unggulan wisata Banjarbaru sehingga jamaah haul sebelum pulang bisa menikmati keunikan tersendiri yang ditampilkan di daerah itu," ungkapnya.

Sementara, hiburan keluarga yang juga bisa dikunjungi, yakni Alaska Park di Kelurahan Cempaka dan Amanah Borneo Park di Kelurahan Palam yang selama ini menjadi tujuan kunjungan wisatawan.

Baca juga: PPP Gelar Haul ke-4 Gus Dur
 

Keluarga besar Kerajaan Kubu menggelar Haul ke-229 Raja Kubu Pertama, Sayyid Idrus bin Abdurrahman Alaydrus di Desa Kubu, Kecamatan Kubu, Kalimantan Barat.

"Momentum kali ini selain mengenang semangat juang Sayyid Idrus bin Sayyid Abdurrahman Alaydrus yang pertama kali mendirikan Kerajaan Kubu, juga menjadi wadah bersatunya segenap keluarga besar dan kabilah Alaydrus serta kaum Alawiyin yang tersebar di penjuru Nusantara," kata Ketua Panitia Syarif Umar Bin Usman Alaydrus di Kubu, Kabupaten Kubu Raya, Minggu.

Menurut dia, Kerajaan Kubu dulu wilayahnya meliputi Sungai Raya, Ambawang, Terentang, Kubu, Batu Ampar, Sungai Kakap dan Teluk Pakedai. Baca juga: Kerajaan Kubu Gelar Haul Ke-229 Raja Kubu

Pewarta: Imam Hanafi/yoserizal

Editor : Admin Antarakalbar


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2023