Bupati Kapuas Hulu Provinsi Kalimantan Barat Fransiskus Diaan meminta para camat agar berperan aktif dalam menjaga stabilitas keamanan menjelang Pemilihan umum (Pemilu) serentak pada 2024 di wilayah Kapuas Hulu.

"Kesiapan para camat harus lebih dioptimalkan terutama menjaga stabilitas keamanan dan kerukunan menjelang Pemilu," kata Fransiskus Diaan, saat Rapat kerja daerah yang dihadir seluruh camat Kapuas Hulu, di Putussibau ibu kota Kabupaten Kapuas Hulu, Rabu.

Diakui Fransiskus, tugas camat menghadapi Pemilu 2024 memang cukup berat karena memiliki kewenangan melaksanakan fungsi koordinasi, pembinaan dan pengawasan wilayah.

Dikatakan dia, camat juga merupakan perpanjangan tangan bupati dalam roda pemerintahan untuk memastikan jangkauan pelayanan kepada masyarakat.

"Urusan pemerintahan umum secara prinsip adalah untuk penciptaan stabilitas keamanan, penanganan konflik sosial dan pengembangan kehidupan berdemokrasi di wilayah untuk mewujudkan dinamisasi penyelenggaraan pemerintahan di kecamatan.

Selain itu, Fransiskus juga meminta agar camat melaksanakan fungsi pengawasan dan kontrol terhadap pemerintahan desa terutama dalam pengelolaan alokasi dana desa dan dana desa.

"Pastikan pembangunan di kecamatan dan di desa dapat berjalan sesuai aturan berlaku," katanya.

Dia berpesan apabila ada persoalan segera diselesaikan di jajaran bawah agar selalu tercipta keamanan dan ketertiban di tengah masyarakat. Di Kabupaten Kapuas Hulu terdapat 23 kecamatan, 4 kelurahan, dan 278 desa.

"Kita semua berperan dalam mensukseskan pelaksanaan pemilu, sehingga perlu kesiapan para camat agar selalu menjaga situasi dan kondisi di daerahnya masing-masing," pesan Fransiskus.

Pewarta: Teofilusianto Timotius

Editor : Helti Marini S


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2023