Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura (TPH) Provinsi Kalbar kembali menghadirkan Lomba Gelar Teknologi 2024 yang diikuti 14 kelompok penyuluh pertanian dari 14 kabupaten dan kota sebagai upaya menggali kreativitas penyuluh pertanian
"Lomba dilaksanakan untuk meningkatkan profesionalisme penyuluh di lapangan dengan menggali kemampuan atau kreatifitas dalam menciptakan atau melakukan rekayasa teknologi pertanian yang nantinya akan menjadi pesan penyuluhan kepada petani dan kelompok tani sasaran," ujar Kepala Bidang Penyuluhan dan Pengembangan Pertanian, Dinas TPH Kalbar, Iskandar Mirza saat dihubungi di Singkawang, Selasa.
Ia menjelaskan bahwa teknologi di bidang pertanian berperan strategis dalam peningkatan produksi pertanian. Sehingga mendorong peningkatan nilai tambah produk pertanian dan tingkat pendapatan pelaku usaha pertanian.
Teknologi tersebut meliputi sarana produksi pertanian, seperti benih, pupuk dan perlengkapan pertanian lainnya, teknologi produksi pertanian dan juga teknologi pengolahan hasil pertanian.
“Karena itulah, kegiatan peningkatan kapasitas SDM Penyuluh pertanian dalam inovasi teknologi perlu dikembangkan salah satunya melalui kegiatan seperti lomba gelar teknologi bagi penyuluh pertanian yang akan kami laksanakan ini, "kata dia.
Ia menyebutkan bahwa pada tahun ini tema diangkat yakni Melalui Lomba Gelar Teknologi, Penyuluh Pertanian Siap Mewujudkan Pertanian yang Maju, Mandiri dan Moderen.
"Kegiatan ini sudah menjadi agenda rutin ini bertujuan untuk mendorong inovasi dan juga kreativitas para penyuluh pertanian dan memperkenalkan solusi teknologi terkini kepada masyarakat petani, " kata dia.
Lomba gelar teknologi bagi penyuluh pertanian ini memperebutkan hadiah uang tunai sebesar Rp10 juta beserta piagam dan juga sertifikat, juara kedua mendapatkan hadiah sebesar Rp8 juta beserta piagam dan juga sertifikat dan juara ketiga mendapatkan Rp6 juta beserta piagam dan juga sertifikat.
Kemudian ada juga harapan pertama mendapatkan hadiah sebesar Rp4 juta beserta piagam dan juga sertifikat, harapan kedua mendapatkan hadiah sebesar Rp2 juta beserta piagam dan juga sertifikat dan terakhir juara harapan ketiga akan mendapatkan hadiah sebesar Rp juta beserta piagam dan juga sertifikat.
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2024
"Lomba dilaksanakan untuk meningkatkan profesionalisme penyuluh di lapangan dengan menggali kemampuan atau kreatifitas dalam menciptakan atau melakukan rekayasa teknologi pertanian yang nantinya akan menjadi pesan penyuluhan kepada petani dan kelompok tani sasaran," ujar Kepala Bidang Penyuluhan dan Pengembangan Pertanian, Dinas TPH Kalbar, Iskandar Mirza saat dihubungi di Singkawang, Selasa.
Ia menjelaskan bahwa teknologi di bidang pertanian berperan strategis dalam peningkatan produksi pertanian. Sehingga mendorong peningkatan nilai tambah produk pertanian dan tingkat pendapatan pelaku usaha pertanian.
Teknologi tersebut meliputi sarana produksi pertanian, seperti benih, pupuk dan perlengkapan pertanian lainnya, teknologi produksi pertanian dan juga teknologi pengolahan hasil pertanian.
“Karena itulah, kegiatan peningkatan kapasitas SDM Penyuluh pertanian dalam inovasi teknologi perlu dikembangkan salah satunya melalui kegiatan seperti lomba gelar teknologi bagi penyuluh pertanian yang akan kami laksanakan ini, "kata dia.
Ia menyebutkan bahwa pada tahun ini tema diangkat yakni Melalui Lomba Gelar Teknologi, Penyuluh Pertanian Siap Mewujudkan Pertanian yang Maju, Mandiri dan Moderen.
"Kegiatan ini sudah menjadi agenda rutin ini bertujuan untuk mendorong inovasi dan juga kreativitas para penyuluh pertanian dan memperkenalkan solusi teknologi terkini kepada masyarakat petani, " kata dia.
Lomba gelar teknologi bagi penyuluh pertanian ini memperebutkan hadiah uang tunai sebesar Rp10 juta beserta piagam dan juga sertifikat, juara kedua mendapatkan hadiah sebesar Rp8 juta beserta piagam dan juga sertifikat dan juara ketiga mendapatkan Rp6 juta beserta piagam dan juga sertifikat.
Kemudian ada juga harapan pertama mendapatkan hadiah sebesar Rp4 juta beserta piagam dan juga sertifikat, harapan kedua mendapatkan hadiah sebesar Rp2 juta beserta piagam dan juga sertifikat dan terakhir juara harapan ketiga akan mendapatkan hadiah sebesar Rp juta beserta piagam dan juga sertifikat.
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2024