Penjabat (Pj) Bupati Kubu Raya, Kalimantan Barat mengatakan pihaknya melakukan penguatan dengan diskusi kelompok terfokus di setiap instansi pemerintah guna berjalannya program pembangunan dengan arah tepat.
 
"Diskusi kelompok terfokus dilakukan per asisten karena itu dapat membantu dalam membangun Kubu Raya lebih baik, terutama mendiskusikan perencanaannya," ujar Pj Bupati Kubu Raya, Sy Kamaruzaman di Sungai Raya, Kamis.
 
Selain itu pihaknya juga rutin melakukan diskusi pagi atau coffee morning setiap bulannya untuk mengetahui sejauh mana program-program pemerintahan yang berjalan dari masing-masing keasistenan.
 
"Coffee morning ini dilaksanakan setiap bulan sekaligus di dalamnya dilakukan paparan oleh setiap keasistenan, baik di bawah keasistenan I, II, maupun IlI. Nah, paparannya itu dari hasil diskusi yang pernah dilaksanakan oleh setiap keasistenan," ujarnya.  
 
Kamaruzaman mengatakan dari diskusi kelompok terfokus tersebut pihaknya juga menargetkan capaian yang menjadi prioritas yang menjadi persoalan yang krusial terkait pembangunan, pemerintahan, dan kemasyarakatan.
 
"Kita juga membahas tentang ketenagakerjaan terutama kondisi ketenagakerjaan, dan kesehatan," tuturnya.
 
Sehingga dikatakan Kamaruzaman, semua program tersebut dapat dilakukan bersama-sama antar perangkat daerah.
 
"Jadi ini evaluasi kegiatan terus berjalan, terutama di perubahan anggaran, ada agenda yang sudah disusun untuk tahun 2024 ini," katanya.


 

Pewarta: Rizki Fadriani

Editor : Admin Antarakalbar


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2024