Pontianak (ANTARA) - Obyek wisata alam, Pulau Datok, Kabupaten Kayong Utara (KKU, Kalimantan Barat saat akhir pekan yang juga bersamaan dengan perayaan Idul Adha 1441 mengalami penurunan jumlah pengunjung atau wisatawan lokal maupun luar dan hal itu jauh berbeda saat belum ada wabah COVID-19.
"Ada penurunan angka kunjungan ke tempat wisata yang ada di Kayong Utara khususnya Pantai Pulau Datok yang selama ini jadi primadona pengunjung waktu libur tiba," ujar Kepala Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata KKU, Tasfirani saat dihubungi di KKU, Senin.
Ia menyebutkan bahwa pada hari kedua Lebaran Idul Adha hanya sekitar 1.000 pengunjung saja. Kemudian pada hari ketiga atau Minggu ada sekitar 3.000 pengunjung.
"Jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya tentu sangat jauh jumlah pengunjung pantai tersebut. Angka kunjungan pada tahun 2019 lalu di pantai yang pernah dikunjungi Presiden Jokowi pada 2016 bisa mencapai empat kali lipat dari jumlah saat ini. Saat Idul Fitri sekitar 12.000 pengunjung dan Idul Adha sekitar 8.000 kalau tahun lalu itu,"katanya.
Ia menjelaskan di tengah pandemi Corona, pihaknya bersama OPD terkait menerapkan protokol kesehatan selama liburan hari raya Idul Adha terutama di tempat wisata seperti Pantai Pulau Datok.
Baca juga: Kayong Utara perketat perbatasan, batasi pengunjung Pulau Datok
"Kita tetap berupaya melaksanakan protokol kesehatan, bersama gugus tugas COVID-19 untuk mengamankan dan mengendalikan penyebaran COVID - 19," jelasnya.
Lanjutnya, tidak sampai di situ, tim gugus tugas COVID-19 Kayong Utara juga melakukan kegiatan edukasi di Pantai Pulau Datok yang dipimpin langsung oleh Bupati Kayong Utara.
"Kita juga membagikan masker secara gratis ke setiap pedagang dan pengunjung yang belum memakai masker," kata dia.
Pihaknya terus mengajak masyarakat saat ini terus menerapkan protokol kesehatan pencegahan wabah COVID-19. Peran semua pihak untuk displin dan bersama mencegah penyebaran virus berbahaya tersebut.
"Kita harus tetap menerapkan pola hidup sehat dan protokol kesehatan. Semoga wabah ini cepat berlalu," kata dia.
Baca juga: Pemkab Kayong Utara belum berencana tutup tempat wisata
Baca juga: Kayong Utara siapkan homestay di Pulau Datok dan Juante
Baca juga: Pantai Pulau Datok pilihan warga habiskan libur Lebaran
Pengunjung obyek wisata Pantai Pulau Datok Kayong Utara alami penurunan
Senin, 3 Agustus 2020 12:21 WIB