Sukadana (ANTARA) - Petugas UPT Air Bersih Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Kabupaten Kayong Utara saat ini sedang memperbaiki jaringan air setelah banjir yang melanda Sukadana dan sekitarnya pada Rabu (14/7) lalu.
Kepala UPT Air Bersih Hermawan mengatakan saat ini pihaknya sedang bekerja keras untuk mengembalikan jaringan air di Sukadana yang saat ini belum mengalir akibat beberapa pipa ada yang putus dan sampah yang menutupi sumber air.
"Iya untuk jalur Bhayangkara dan Tanjungpura masih dalam perbaikan, akibat kerusakan kemarin. Sudah dua hari ini diperbaiki tapi belom selesai, pipa di tempat penampungan air putus," kata Hermawan saat dihubungi di Sukadana, Sabtu.
Untuk menyelesaikan persoalan kebutuhan dasar warga tersebut pihaknya sedang fokus melakukan normalisasi di beberapa sumber air yang ada di Sukadana.
"Yang parah di dua tempat penampungan air, di Nek Otong dan Lubuk Tapah, kalau sampah sudah dibersihkan kemarin. Hari ini menyambung pipa yang putus, lepas sambungannya," kata dia.
Namun demikian, pihaknya tidak bisa menargetkan kapan bisa menyelesaikan persoalan air di beberapa titik yang belum mengalir tersebut.
Petugas UPT Air Bersih kerja keras pulihkan pasokan air di Sukadana
Sabtu, 17 Juli 2021 14:54 WIB