Sambas (ANTARA) - Kabupaten Sambas dan beberapa daerah lainnya di Provinsi Kalbar sejak Kamis (22/12/2022) malam diguyur hujan dengan intensitas tinggi dan terus berlanjut.
Kondisi hujan hingga Jumat (23/12/2022) yang terus berlanjut mengakibatkan sejumlah desa di Kabupaten Sambas tergenang air dengan ketinggian beragam. Bahkan di sejumlah daerah air masuk di rumah warga.
"Hujan lebat sejak semalam, air di jalan tinggi dan bahkan tidak bisa berkendara pakai sepeda motor takut mogok," ujar warga Sendoyan, Kodeng, Kamis.
Baca juga: Sejumlah kawasan rendah di Pontianak terendam air banjir
Ia menjelaskan kondisi air pasang ditambah hujan yang belum reda membuat kondisi air terus naik.
"Semoga kondisi ini segera surut sehingga tidak berdampak luas dan masyarakat bisa menjalankan aktivitas seperti biasa," kata dia.
Kondisi hujan lebat dan air mulai naik dan masuk ke rumah warga tidak luput dan ramai diposting warga di media sosialnya.
Baca juga: Banjir di Melawi rendam 170 rumah penduduk
Baca juga: Perum LKBN ANTARA Kalbar berikan sembako kepada karyawan terdampak banjir
Sambas diguyur hujan sebagian jalan mulai tergenang air
Jumat, 23 Desember 2022 10:59 WIB
Semoga kondisi ini segera surut sehingga tidak berdampak luas dan masyarakat bisa menjalankan aktivitas seperti biasa