Singkawang (ANTARA) - Polres Singkawang, Polda Kalbar melakukan pengamanan obyek wisata di wilayah setempat, guna memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang berlibur.
Personel pengamanan objek wisata, AKP Juhardi menyatakan pengamanan dilakukan di pantai dan taman kawasan Pasir Panjang.
"Kami melaksanakan tugas pengamanan secara terbuka, mengawasi aktivitas para pengunjung, serta memberikan imbauan kamtibmas demi menjaga ketertiban dan keselamatan bersama," katanya di Singkawang, Senin.
Para pengunjung yang datang silih berganti mencapai sekitar kurang lebih 600 orang. Selain itu, katanya, tercatat pula jumlah kendaraan yang memasuki area wisata yakni sekitar 130 unit kendaraan roda dua, 60 unit kendaraan roda empat, dan 3 unit kendaraan roda enam.
"Kepadatan pengunjung ini tentunya menjadi perhatian utama bagi aparat agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan," ujarnya.
Dalam pelaksanaan tugas, petugas secara aktif memberikan imbauan kepada para pengunjung agar senantiasa menjaga ketertiban serta mengawasi anak-anak yang bermain di tepi pantai maupun berenang di kolam.
"Hal ini menjadi salah satu upaya preventif guna mencegah terjadinya kecelakaan atau kejadian yang membahayakan pengunjung, terutama anak-anak," ujarnya.
Selain itu, para petugas juga menyampaikan pesan-pesan kamtibmas secara humanis kepada para wisatawan, agar tetap menjaga kebersihan lingkungan dan tidak melakukan aktivitas yang berpotensi mengganggu kenyamanan orang lain.
"Kehadiran polisi di tengah-tengah masyarakat pun mendapat respons positif dari para pengunjung yang merasa lebih aman selama berada di lokasi wisata," ujarnya.
Secara keseluruhan, lanjutnya, kegiatan pengamanan berjalan dengan lancar, situasi tetap kondusif dan terkendali hingga kegiatan selesai.
"Polres Singkawang terus berkomitmen memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, khususnya dalam menjaga keamanan di setiap pusat keramaian, termasuk destinasi wisata favorit di Kota Singkawang," katanya.