Sungai Raya (ANTARA Kalbar) - Komisi A, DPRD Kubu Raya akan berkonsultasi dengan Kementerian Pemberdayaan Aparatur Negara (Kemenpan) RI, terkait penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kubu Raya tahun ini.

"Kita akan berkonsultasi dan berkoordinasi dengan Kemenpan. Sebab, kita masih bingung, apakah di Kubu Raya melakukan penerimaan atau tes ulang CPNS yang kemarin dibatalkan," kata Darmawansyah, Sekretaris Komisi A, DPRD Kubu Raya, Senin.

Menurutnya, DPRD Kubu masih bingung terkait penerimaan tahun ini. Sebab, jika memang benar diadakan penerimaan, tentunya pendaftar diperkirakan mencapai 15 ribu lebih. Apalagi, dalam pembahasan APBD, pihaknya hanya menganggarkan sebatas penerimaan tes ulang.

Sementara jika tes ulang CPNS Kubu Raya thun 2010, tentunya tidak mencapai 15 ribu orang, melainkan hanya 3 ribuan orang.

"Hal ini-lah yang akan kita koordinasikan dengan Kemenpan," tuturnya.

Pihaknya tidak menginginkan kembali terjadinya kesalahan yang telah diperbuat Pemerintah Kubu Raya, seperti pada penerimaan tahun 2010. Dimana, nasib CPNS yang sudah dinyatakan lulus, namun oleh Kemenpan dibatalkan.

Darmawansyah juga menyebutkan bahwa Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kubu Raya ikut bersama-sama ke Kemenpan RI, guna berkonsultasi terkait penerimaan CPNS 2012. Hasil ini berdasarkan rapat kerja Komisi A, DPRD Kubu Raya dengan BKD Kubu Raya belum lama ini.

"Dari BKD Kubu Raya, diharapkan jangan sampai tidak hadir di Kemenpan," katanya.

(pso-171)



 

Pewarta:

Editor : Nurul Hayat


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2012